BOLASPORT.COM - Tim Daejeon JungKwanJang Red Sparks akan menjalani laga terakhir putaran kelima pada Liga Voli Korea 2023-2024, Rabu (21/2/2024).
Red Sparks naik ke posisi ketiga dan menggeser GS Caltex Seoul KIXX ke posisi keempat setelah mengalahkan tim juru kunci, Gwangju AI Peppers Savings Bank, Jumat (16/2/2024), dengan skor 3-0.
Red Sparks saat ini menduduki urutan ketiga dengan koleksi 47 poin, diikuti GS Caltex dengan torehan 45 poin.
Posisi Red Sparks tetap aman di posisi ketiga jelang menghadapi GS Caltex, di Seoul Jangchung Gymnasium, Rabu (21/2/2024), mulai pukul 17.00 WIB.
Penyebabnya, GS Caltex gagal mendapat tambahan poin saat bertandang ke markas Hwaseong IBK Altos di Hwaseong Indoor Arena, Gyeonggi, Minggu (18/2/2024) karena kalah langsung 0-3 (21-25, 21-25, 21-25).
Hasil ini menjadi kekalahan ketiga berturut-turut bagi GS Caltex pada putaran kelima.
Sekaligus ini menjadi kekalahan keempat yang diterima GS Caltex pada lima pertandingan terakhir di putaran kelima.
Situasi semakin sulit bagi Gyselle Silva yang menjadi pemuncak top skor Liga Voli Korea saat ini karena saat itu tidak didampingi oleh pelatih kepala, Cha Sang-hyun.
Laga hari ini akan menjadi pertaruhan antara kedua tim dalam membuka peluang mereka ke babak play-off pada laga terakhir putaran kelima Liga Voli Korea 2023-2024.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | thespike.co.kr, KOVO.co.kr |
Komentar