Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

ONE Championship - Anatoly Malykhin Ingin Cekik Reinier De Ridder Pakai Jurus Andalan Lawan

By BolaSport - Kamis, 22 Februari 2024 | 08:20 WIB
Juara kelas berat dan berat ringan MMA ONE Championship, Anatoly Malykhin.
ONE CHAMPIONSHIP
Juara kelas berat dan berat ringan MMA ONE Championship, Anatoly Malykhin.

BOLASPORT.COM - Raksasa ONE Championship, Anatoly Malykhin, tak hanya ingin kembali meraih kemenangan atas Reinier de Ridder tetapi juga mau mencekik sang lawan hingga terkulai lemas di ONE 166: Qatar.

Pertarungan mereka akan berlangsung pada Jumat (1/3/2024) di Lusail Arena, Doha, Qatar.

Setelah merebut sabuk kelas berat ringan MMA ONE Championship dari De Ridder pada 2022, kali ini Malykhin ingin mengambil sabuk kelas menengah dari lawan yang sama.

Jika berhasil, maka dia akan menjadi petarung pertama di ONE Championship yang bisa merajai tiga divisi sekaligus.

Seperti diketahui, saat ini Anatoly Malykhin memegang sabuk juara MMA di kelas berat dan kelas berat ringan.

Pencapaian serupa hampir diraih Martin Nguyen yang pada 2017 menyandang sabuk kelas ringan dan bulu.

Namun, upayanya meraih sabuk kelas bantam kandas di tangan Kevin Belingon pada 2018.

Pertemuan pertama antara Malykhin dan De Ridder terjadi di ONE Fight Night 5 pada Desember 2022.

Saat itu, sang jagoan dari Rusia meraih kemenangan KO berutal lewat pukulan bertubi-tubi yang membuat De Ridder tak sadarkan diri dan harus ditandu ke luar arena.

Hasil itu juga menandai kekalahan perdana sang petarung Belanda setelah meraih 16 kemenangan beruntun.

Baca Juga: ONE Championship - Reinier de Ridder Tak Ingin Jadi Samsak Hidup Anatoly Malykhin Lagi 

Dalam ajang ONE Fight Night 19 pada Sabtu (17/2/2024), Malykhin hadir sebagai salah satu pendamping bagi Felipe Lobo.

Kesempatan itu dimanfaatkan Malykhin untuk mencoba melemparkan pesan intimidasi pada rivalnya.

Dalam sesi wawancara dengan Mitch Chilson, Malykhin menyampaikan rencananya untuk ONE 166: Qatar.

"Saya sudah merasa jadi juara dunia tiga divisi. Jadi saya sangat siap dan termotivasi untuk laga ini," katanya.

"Saya akan menidurkannya di ronde pertama!," tegas Malykhin.

Sebagai bukti keseriusannya, atlet perwakilan Golden Team itu telah menurunkan berat badannya hingga belasan kilogram untuk tampil di kelas menengah.

"Berat badan saya turun 19 killogram dalam satu bulan, lihat otot di perut saya," lanjutnya.

Melihat hasil dari pertemuan pertama, Malykhin yang memiliki tinju pencetak KO memang bisa kembali menidurkan De Ridder secara paksa.

Namun, dia juga ingin memaksa Reinier de Ridder menyerah lewat kuncian yang justru jadi keahlian sang rival.

"Tak ada yang pernah mengalahkan De Ridder dengan kuncian guillotine tetapi saya akan mengalahkannya dengan teknik andalannya sendiri," ujar Malykhin.

Berjulukan The Dutch Knight, De Ridder memang dikenal sebagai pencekik ulung yang selalu sukses menjatuhkan lawannya di atas kanvas.

Dia juga pernah membuat mantan penguasa divisi, Vitaly Bigdash, terkulai lemas lewat kuncian gullotine dari posisi sulit.

Lebih lanjut, Malykhin merasa tersanjung atas kesempatan besar yang diberikan padanya di laga utama ONE 166: Qatar.

Selain ingin merebut sabuk ketiga, dia juga ingin menampilkan aksi terbaik di hadapan publik Timur Tengah.

"Saya ingin berterima kasih pada Bos Chatri Sityodtong untuk laga di Qatar."

"Saya akan menunjukkan aksi terbaik di Qatar, jadi nantikan laga saya yang luar biasa," janji Malykhin.

Selain perebutan sabuk juara di kelas menengah, ONE 166: Qatar juga akan dimeriahkan dengan sejumlah laga perebutan hingga penyatuan sabuk emas yang mempertemukan para bintang terbaik ONE Championship.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by ANATOLIY MALYKHIN (@anmalykhin)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : ONE Championship
REKOMENDASI HARI INI

Baru juga Tes MotoGP Barcelona 2024 Selesai, Manajer Tim dan Pembalap Repsol Honda Sudah Berselisih

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X