Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arema FC Mulai Tokcer, Sesumbar Widodo C Putro Jelang Lawan Persija

By Wila Wildayanti - Minggu, 25 Februari 2024 | 20:45 WIB
Pelatih Arema FC Widodo C Putro saat memberi keterangan kepada awak media, Minggu (25/2/2024).
AREMA FC
Pelatih Arema FC Widodo C Putro saat memberi keterangan kepada awak media, Minggu (25/2/2024).

BOLASPORT.COM - Pelatih Arema FC Widodo Cahyono Putro sesumbar ingin membawa Singo Edan meraih kemenangan saat melawan Persija Jakarta agar tetap berada dalam tren positif.

Arema FC akan menghadapi Persija Jakarta pada laga pekan ke-26 Liga 1 2023/2024 yang berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar Bali, Senin (26/2/2024).

Laga ini menjadi pertandingan penting untuk Arema FC apabila ingin bisa keluar dari zona degradasi.

Dendi Santoso dan kawan-kawan ini harus kembali meraih kemenangan.

Baca Juga: Tekad Thomas Doll Bawa Persija Petik Kemenangan Pertama di 2024 Lawan Arema FC

Pasalnya, saat ini Singo Edan masih berada di posisi ke-16 Liga 1 dengan mengemas 24 poin.

Untuk itu, apabila ingin bisa keluar dari zona degradasi, mereka diharuskan menang.

Hal ini karena saat ini Persita Tangerang yang berada di posisi 15 klasemen masih mengemas 27 poin.

Apabila Arema FC menang, secara perlahan mereka bisa merangkak menjauh dari zona merah ini.

Sebenarnya Arema FC memiliki modal bagus untuk melawan Persija ini.

Singo Edan sukses mengalahkan RANS Nusantara 3-2 di laga perdana Widodo C Putro memimpin tim.

Walaupun baru pertama kali memimpin Arema FC, Widodo C Putro bisa dibilang cukup berhasil.

Baca Juga: Arema FC Dilanda Masalah Jelang Lawan Persija, Dua Sosok Penting Pilih Mundur

Hal ini karena sebelumnya Arema FC dalam dua laga terakhir belum pernah menang sama sekali.

Bahkan dengan kepemimpinan Widodo, ia disebut-sebut bisa membuat Arema FC mulai tokcer.

Setelah berhasil membawa Arema FC mulai bangkit, tentu suasana ruang ganti bakal berbeda.

Widodo C Putro mengakui bahwa suasana ruang ganti tentu berbeda, meski ia engan banyak bicara.

“Mungkin kalau suasana bisa tanya ke pemain ya,” ujar Widodo C Putro kepada awak media, Minggu (25/2/2024).

“Saya jadi tidak enak sendiri nanti.”

“Tapi melihat cara pemain bermain, antusias, disetiap latihan kemarin, saya sangat gembiran.”

Baca Juga: Kata Eks Striker Timnas Indonesia Usai Debut Manis bersama Arema FC di Liga 1

Setelah melihat respons para pemain yang bagus dan mau berjuang bersama-sama.

Mantan pelatih Persita Tangerang tersebut pun sesumbar bakal membawa Arema FC ke jalur yang yang benar.

Jalur yang dimaksud yakni membawa Arema FC meraih kemenangan kembali setelah sebelumnya sudah mengamankan poin di kandang RANS Nusantara.

“Ini lah saatnya membawa Arema ke jalur yang benar,” kata Widodo.

“Mudah-mudahan melawan Persija besok kita bisa memberikan kemenangan,” tegasnya.

Baca Juga: Siasat Widodo Cahyono Putro Agar Persija Tidak Bisa Curi Poin Lawan Arema FC

Lebih lanjut, Widodo pun menekankan agar para pemainnya tak gentar menghadapi tim besar seperti Macan Kemayoran.

Menurut Widodo ini saatnya Arema FC bangkit dan meraih hasil maksimal.

“Jadi yang terpenting itu saya berharap ke pemain, tidak takut kalah,” tutur mantan pelatih mantan pelatih Deltras Sidoarjo.

“Apalagi ketika kita main home, jadi tiga poin adalah wajib bagi kami,” pungkasnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Bukan Barcelona, Cristiano Ronaldo Ungkap Rival Terbesarnya

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X