BOLASPORT.COM - Liga Arab Saudi dinilai akan kembali menjadi kompetisi medioker lagi kalau Cristiano Ronaldo pergi dari Al Nassr.
Kedatangan Cristiano Ronaldo ke Liga Arab Saudi pada awal 2023 memang sempat mengejutkan publik sepak bola.
Ronaldo secara mengejutkan hijrah ke Timur Tengah dan meninggalkan Eropa untuk bergabung dengan Al Nassr.
Padahal, Ronaldo saat itu dinilai masih mampu bersaing di kompetisi Eropa.
Kedatangan Ronaldo ke Al Nassr pun langsung membuat nama Liga Arab Saudi langsung mencuat.
Sejak CR7 tiba di Liga Arab Saudi, banyak pemain bintang Eropa lainnya yang ikut bergabung dengan klub-klub di sana.
Sebut saja Karim Benzema, N'Golo Kante, Roberto Firmino, Jordan Henderson, Neymar Junior, dan Sergej Milinkovic-Savic.
Sejak saat itu, Liga Arab Saudi pun segera menjadi salah satu kompetisi yang menarik minat banyak penikmat sepak bola.
Tidak hanya itu, banyak pihak yang juga ikut memprediksi bahwa Liga Arab Saudi akan menjadi salah satu kompetisi terbaik di dunia.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | AS.com |
Komentar