BOLASPORT.COM - Juara bertahan Fabio Di Giannantonio enggan pasang target terlalu muluk-muluk jelang balapan pembuka di salah satu sirkuit terpanjang MotoGP, Sirkuit Lusail di MotoGP Qatar 2024.
MotoGP Qatar 2024 akan langsung menjadi seri perdana bagi seluruh pembalap dalam mengarungi kompetisi musim ini.
Mengingat seri Qatar tahun ini, yang terlintas pertama kali tentu saja adalah gambaran tentang balapan di malam hari dan tentu saja menantikan kiprah Fabio Di Giannantonio selaku sang juara bertahan.
Pembalap asal Italia itu telah membukukan sejarah besar untuk dirinya sendiri tatkala mampu merengkuh kemenangan di Sirkuit Lusail pada edisi musim 2023 lalu.
Diggia, sapaan akrabnya, berhasil meraih kemenangan perdananya di kelas MotoGP dengan heroik.
Ia berhasil tampil hebat di pengujung balapan dengan menyalip juara dunia Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) di sejumlah tikungan terakhir dan memastikan juara.
Sebuah kemenangan pertama yang rasanya tak mungkin mudah dilupakan Diggia.
Kini menuju MotoGP Qatar 2024, perhatian pun kembali tertuju padanya.
Baca Juga: MotoGP Qatar 2024 - Pedro Acosta Incar Finis di Posisi Ini pada Debutnya
Mampukan pembalap 25 tahun itu mengulang prestasi manisnya di sirkuit yang berlokasi di tengah gurun pasir itu?
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | Paddock-GP.com |
Komentar