BOLASPORT.COM - Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, mengatakan bahwa kemungkinan besar Gustavo Almeida tidak bisa membela Macan Kemayoran sampai akhir musim Liga 1 2023/2024.
Hal itu karena mantan striker Arema FC tersebut mengalami cedera lutut.
Cedera lutut yang menimpa Gustavo Almeida didapatkan usai Persija melawan Madura United pada pekan ke-25 Liga 1 2023/2024 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, 22 Februari 2024.
Setelah itu, Gustavo Almeida harus absen dalam dua pertandingan terakhir Persija saat melawan Arema FC dan Dewa United.
Hasil observasi dokter tim Persija, Gustavo Almeida tidak bisa membela Macan Kemayoran sampai akhir musim Liga 1 2023/2024.
Itu berarti striker asal Brasil tersebut juga absen membela Persija melawan Persib Bandung pada pekan ke-28 Liga 1 2023/2024 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Sabtu (9/3/2024).
"Gustavo Almeida absen karena masalah pada lututnya."
Baca Juga: Thomas Doll Berharap Bobotoh Penuhi Stadion Si Jalak Harupat di Laga Persib Vs Persija
"Jadi kemungkinan besar dia tidak bisa kembali ke tim sampai musim ini berakhir."
"Tentu saja ini menjadi rintangan terbesar untuk kami," kata Thomas Doll kepada awak media termasuk BolaSport.com, Rabu (6/3/2024).
Selain Gustavo Almeida, ada Hansamu Yama yang juga baru saja selesai menjalani operasi lutut.
Sama seperti Gustavo Almeida, Hansamu Yama kemungkinan besar juga tidak akan bisa membela Persija sampai akhir musim Liga 1 2023/2024.
"Hansamu Yama baru saja menjalani operasi pekan lalu," kata Thomas Doll.
Dua pemain itu pun sudah dipastikan tidak bisa bermain melawan Persib.
Lalu masih tiga pemain lagi yang besar kemungkinan absen yakni Muhammad Ferarri, Ondrej Kudela, dan Ryo Matsumura.
Baca Juga: Head to Head Persib Vs Persija di Liga 1 - Siapa Lebih Kuat, Maung Bandung atau Macan Kemayoran?
Muhammad Ferarri absen karena masih menjalani hukuman kartu merah.
Sedangkan untuk Ondrej Kudela dan Ryo Matsumura dikabarkan sakit.
Meski begitu, Thomas Doll masih akan melihat terlebih dahulu kondisi terakhir dari Ondrej Kudela dan Ryo Matsumura.
"Awal pekan ini Ryo Matsumura sakit dan Kudela juga absen latihan hari ini."
"Ferarri pasti absen karena kartu merah."
"Jadi kami punya banyak tanda tanya juga untuk melawan Persib," kata Thomas Doll.
Lanjut Thomas Doll, situasi ini sebenarnya sempat dirasakannya saat Persija mau bertanding melawan Dewa United pekan lalu.
Baca Juga: Thomas Doll: Laga Persib Vs Persija Selalu Banyak Emosi Sebelum Pertandingan
Meski dilanda permasalahan, Persija tetap berhasil meraih kemenangan telak dengan skor 4-1 atas Dewa United.
"Jadi kami harus percaya dengan para pemain yang tersedia saat ini."
"Nanti akan kami siapkan siapa pemain yang jadi starter dan cadangan."
"Sisanya soal bagaimana kami di pertandingan nanti."
"Bagaimana kami menguasai bola dan bagaimana ketika kami kehilangan bola," tutup Thomas Doll.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar