BOLASPORT.COM - Rifda Irfanaluthfi menjadi atlet senam perempuan Indonesia pertama yang lolos ke Olimpiade.
Rifda akan turun membela Indonesia di Olimpiade Paris 2024.
Bukan hanya berhasil mentas di pesta olahraga sejagat, segudang prestasi juga diraih oleh atlet kelahiran 1999 ini hingga dipanggil Ratu Senam Indonesia.
Di SEA Games, Rifda selalu mencetak medali di setiap penampilan sejak edisi Singapura 2015 hingga puncaknya adalah raihan emas di nomor all-around saat Vietnam 2021.
Atlet asal Jakarta tersebut juga meraih medali perak senam lantai pada Asian Games Jakarta-Palembang pada 2018.
Terbaru, dia meraih medali perunggu senam lantai dalam Piala Dunia Senam Artistik FIG 2023 pada seri Kairo, Mesir.
Raihan segudang prestasi dari Rifda ini tentunya menginspirasi banyak orang, terutama kaum perempuan.
AICE memperingati dengan Hari Perempuan Internasional, dan menggandeng Rifda sebagai sosok inspirasional.
Pada kesempatan yang sama, AICE juga memperkenalkan produk baru mereka, yaitu Histeria Peach.
"Rifda telah memberi inspirasi kepada banyak orang," kata Brand Manager dan Juru Bicara Aice, Zhilvana Zong.
"Mari kita histeriakan pencapaian-pencapaian perempuan Indonesia di Women's International Day kali ini."
Atlet 24 tahun ini juga berbagi kisahnya saat keluar dari momen kehilangan kepercayaan diri, di mana sebagai seorang atlet dia sering mengalami perasaan itu.
"Mungkin sering ketika latihan saya jatuh, cedera, atau ada komentar negatif dari tim lain yang kadang membuat saya down," kata Rifda
"Bersyukurnya pelatih dan orang tua terus memberi motivasi dan saya sering berbagi dengan orang sekitar sehingga dapat motivasi."
"Ada tekanan dari kompetisi, tapi bersyukur pelatih memberi dukungan, dan bilang yang terpenting kasih yang terbaik."
"Ketika saya cedera, saya berusaha untuk menjalin komunikasi dengan dokter untuk cari tahu bagaimana supaya cepat sembuh," kata Rifda menambahkan.
Kini, Rifda sedang bersiap untuk Olimpiade Paris 2024 yang akan digelar mulai 26 Juli hingga 11 Agustus mendatang.
Rifda berharap bisa mendapatkan kondisi terbaiknya di Paris 2024.
Baca Juga: Pembangunan Paralympic Training Center di Karanganyar Diresmikan Presiden Jokowi
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar