BOLASPORT.COM - Pelatih Persebaya Surabaya, Paul Munster, memuji penampilan impresif dua pemain mudanya musim ini.
Dua pemain yang dimaksud adalah Muhammad Iqbal dan Toni Firmansyah.
Muhammad Iqbal sendiri sejauh ini baru tampil 13 kali bersama tim berjuluk Bajul Ijo tersebut.
Namun, performa Iqbal meroket usai diasuh oleh Paul Munster, terutama pada dua laga terakhir.
Sementara itu sorotan yang sama juga datang untuk pemain muda Persebaya, Toni Firmansyah.
Berbeda dengan Iqbal, Toni Firmansyah mampu mengubah jalannya pertandingan usai masuk dari bangku cadangan.
Total, pemain Timnas U-20 Indonesia itu mencetak 1 gol dan 1 assist musim ini bersama Persebaya.
Paul Munster pun angkat bicara soal penampilan mengesankan dua anak asuhnya itu.
"Saya pikir itu melalui sesi latihan. Mereka juga memahami bagaimana taktik saya," ujar Paul Munster.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar