BOLASPORT.COM - Arsenal akan mengusung misi comeback ketika menghadapi FC Porto pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2023-2024.
Pada pertemuan pertama di kandang Porto, Stadion do Dragao, Arsenal menelan kekalahan 0-1.
The Gunners tampil buruk dalam laga itu dengan tanpa satu pun menciptakan tembakan tepat sasaran.
Penampilan mejan Arsenal kemudian dihukum gol menit akhir Porto.
Gol Porto dicetak Galeno pada menit keempat babak tambahan waktu atau menit ke-94.
Kekalahan tersebut terbilang mengejutkan mengingat saat itu Arsenal datang dengan performa gacor di Liga Inggris.
Kini, Arsenal kembali menatap laga menghadapi Porto dengan membawa penampilan ganas.
Setelah kalah dari Porto, pasukan Mikel Arteta berhasil menyapu bersih tiga pertandingan dengan kemenangan.
Hebatnya, Arsenal mampu mencetak 12 gol dan cuma kebobolan 2 kali.
Baca Juga: Pegang Kunci Juara Liga Inggris, Tottenham Hotspur Jadi Momok 3 Kuda Utama
Arsenal tak boleh kembali menyia-nyiakan keuntungan tersebut.
Selain itu, Arsenal juga punya rekor kandang bagus melawan Dragoes.
Dari tiga laga kandang, mereka selalu menang atas Porto.
Seharusnya ini semakin menambah motivasi pasukan Mikel Arteta untuk mewujudkan misi comeback.
Berikut 5 pertemuan terakhir Arsenal vs Porto:
22-02-2024 Porto 1-0 Arsenal (Liga Champions)
10-03-2010 Arsenal 5-0 Porto (Liga Champions)
18-02-2010 Porto 2-1 Arsenal (Liga Champions)
11-12-2008 Porto 2-0 Arsenal (Liga Champions)
01-10-2008 Arsenal 4-0 Porto (Liga Champions)
Berikut prakiraan line-up Arsenal vs Porto:
Arsenal (4-3-3): Raya; White, Saliba, Gabriel, Kiwior; Odegaard, Rice, Jorginho; Saka, Havertz, Trossard
Pelatih: Mikel Arteta
Porto (4-3-3): Diogo Costa; Joao Mario, Pepe, Otavio, Wendell; Varela, Nico Gonzalez, Pepe; Francisco Conceicao, Evanilson, Galeno
Pelatih: Sergio Conceicao
Berikut link live streaming Arsenal vs Porto:
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar