Akan tetapi, situasi berbeda dialami Wang saat tampil All England Open 2024.
Tunggal putra ranking 23 dunia itu tak berdaya usai dibungkam dua gim langsung dari pemain asal Jepang, Koki Watanabe.
Wang kalah dengan skor 14-21, 13-21 pada pertandingan yang berlangsung selama 47 menit.
Hasil tersebut membuat Wang masih belum keluar dari bayang-bayang kekalahan dari Watanabe menjadi empat kali dalam empat kesempatan pertemuan.
Wang selalu kalah dalam tiga pertemuan sebelumnya yang seluruhnya terjadi tahun lalu pada ajang Spain Masters, Arctic Open, dan Korea Masters.
Tak berselang lama, kejutan lainnya terjadi saat juara bertahan tunggal putra, Li Shi Feng dari China juga harus kandas dari musuh tersulit.
Baca Juga: All England Open 2024 - Ujian Berat Rehan/Lisa, Waktunya Pecah Telur Lawan Andalan Flandy Limpele
Li Shi Feng dibekuk lewat permainan dua gim langsung dari tunggal putra Prancis, Toma Junior Popov.
Kampiun All England Open tahun lalu itu kalah dengan skor 17-21, 13-21 lewat permainan selama 52 menit.
Tak hanya itu, Li juga menjadi pemain unggulan pertama yang harus tersingkir pada All England Open 2024.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | BWFBadminton.com |
Komentar