BOLASPORT.COM - Bagi Barcelona, partai melawan Napoli di Liga Champions ibarat final yang ikut menentukan kondisi keuangan mereka.
Barcelona melakoni partai hidup-mati melawan Napoli pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions.
Pasukan Xavi menjamu sang juara bertahan Serie A di Stadion Olimpic Lluis Companys, Rabu (13/3/2024) pukul 03.00 WIB.
Di arena bernama lain Estadi de Montjuic, kedua tim masih punya peluang sama besar ke perempat final karena agregat seimbang.
Di kandang Napoli, mereka bermain sama kuat 1-1 pada leg pertama.
Gol Robert Lewandowski dibayar tuntas Victor Osimhen dalam interval 15 menit saja.
Tak pelak, laga ini dianggap final bagi armada Xavi Hernandez.
Hasil dini hari nanti dapat menentukan rapor keseluruhan klub pada musim terakhirnya bersama Xavi.
Pasalnya, kiprah di Liga Champions bisa dibilang satu-satunya jalan tersisa untuk menyelamatkan musim mereka setelah tercecer dari persaingan di berbagai front.
Barca gugur di final Piala Super Spanyol, perempat final Copa del Rey, dan tertinggal 8 poin dari Real Madrid, sang pemuncak klasemen Liga Spanyol.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Sport.es, Sportmediaset.mediaset.it |
Komentar