Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Merasa Barcelona Diremehkan PSG, Xavi Hernandez Kirim Peringatan

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Sabtu, 16 Maret 2024 | 22:40 WIB
Xavi Hernandez mengirimkan peringatan setelah merasa Barcelona diremehkan oleh Paris Saint-Germain di Liga Champions.
TWITTER.COM/FCBARCELONA
Xavi Hernandez mengirimkan peringatan setelah merasa Barcelona diremehkan oleh Paris Saint-Germain di Liga Champions.

BOLASPORT.COM - Xavi Hernandez mengirim peringatan setelah merasa Barcelona diremehkan oleh Paris Saint-Germain.

Barcelona mendapatkan lawan berat pada babak perempat final Liga Champions 2023-2024.

Setelah UEFA merampungkan drawing, Barcelona dipastikan akan bertemu dengan klub raksasa Prancis, Paris Saint-Germain.

Barcelona akan menjadi tim tamu lebih dulu pada leg 1 dan akan bertandang ke markas PSG di Stadion Parc des Princes.

PSG tentu akan menjadi lawan yang berat bagi Barcelona pada babak perempat final kali ini.

Terlebih lagi, para pemain PSG lebih berpengalaman di Liga Champions karena diisi oleh banyak pemain senior.

Selain itu, sosok Kylian Mbappe jelas menjadi momok tersendiri bagi lini belakang Blaugrana.

Baca Juga: Drawing Liga Champions - Tak Ada Favorit, Peluang Lolos Barcelona dan PSG 50:50

Adapun Barcelona justru banyak dihuni oleh para pemain muda yang berasal dari akademi La Masia.

Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, pun mengaku bahwa PSG akan menjadi lawan berat mereka.

Bahkan, bisa dibilang Les Parisiens akan menjadi lawan paling berat bagi Barcelona pada musim ini.

"Sangat sulit, salah satu lawan tersulit yang pernah kami hadapi," kata Xavi seperti dikutip BolaSport.com dari Football Espana.

"Saya mengenal Luis Enrique dan para stafnya, bagaimana mereka bekerja. Saya memiliki kepercayaan diri dan antusiasme."

"Kami menghadapi salah satu rival tersulit, meskipun kami akan memainkan leg kedua di kandang sendiri. Saatnya untuk bermimpi," lanjutnya.

Di sisi lain, Xavi merasa Barcelona diremehkan oleh PSG karena berisi pemain muda.

Baca Juga: Link Live Streaming Osasuna vs Real Madrid - Kans El Real Perlebar Jarak dengan Girona dan Barcelona

Gelandang Barcelona, Fermin Lopez, mencetak gol ke gawang Napoli pada leg 2 babak 16 besar Liga Champions 2023-2024 di Estadi Olimpic Lluis Companys, Selasa (12/3/2024).
JOSEP LAGO
Gelandang Barcelona, Fermin Lopez, mencetak gol ke gawang Napoli pada leg 2 babak 16 besar Liga Champions 2023-2024 di Estadi Olimpic Lluis Companys, Selasa (12/3/2024).

Ia pun langsung memberikan peringatan kepada tim asuhan Luis Enrique tersebut.

Xavi menyebut bahwa Barcelona memang diisi oleh pemain muda, tetapi bisa saja berbicara banyak di Eropa.

"Mungkin ya, saya tidak suka hal yang memanjakan."

"Mungkin saya akan memberikan peran sebagai favorit kepada PSG, di luar sejarah karena kami memiliki lebih banyak Liga Champions. Di atas segalanya, dari segi ekonomi, apa yang telah mereka dan kami habiskan."

"Kemarin kami menyaksikan undian bersama semua orang dan orang-orang bersikap positif."

"Anda harus menunjukkannya di atas lapangan, tetapi ada antusiasme dan kami menantikannya. Ini adalah momen yang menentukan untuk menunjukkannya."

"Mereka merasa bahwa kami memiliki Barca yang sangat muda dengan talenta, tetapi kurang pengalaman."

Baca Juga: Drawing Liga Champions - Tak Takut PSG, Barcelona Sudah Pikirkan Semifinal

"Mungkin mereka benar. Baik Luis Enrique dan staf akan melihat bahwa kami memiliki hal-hal positif dan negatif."

"Mungkin Anda melihat tim yang kurang berpengalaman, tetapi kami memiliki banyak antusiasme dan keinginan untuk memainkan dua pertandingan yang luar biasa."

"Kami akan menghadapi laga yang sangat sulit, mereka adalah salah satu tim terbaik di Eropa dan salah satu pelatih terbaik di Eropa," pungkas juru taktik asal Spanyol itu.

Barcelona akan menghadapi PSG dalam leg 1 di Stadion Parc des Princes pada Rabu (10/4/2024) waktu setempat atau Kamis pukul 02.00 WIB.

Lalu, leg 2 akan berlangsung di Estadi Olimpic Lluis Companys pada Selasa (16/4/2024) waktu setempat atau Rabu pukul 02.00 WIB.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Calon Lawan Timnas Indonesia, Vietnam Tunggu Penghakiman FIFA untuk ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136