Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kondisi Kaki Cristiano Ronaldo Bikin Fan Khawatir

By Ade Jayadireja - Rabu, 20 Maret 2024 | 03:30 WIB
Cristiano Ronaldo saat melawan Al Ahli pada lanjutan Liga Arab Saudi 2023-2024.
AFP
Cristiano Ronaldo saat melawan Al Ahli pada lanjutan Liga Arab Saudi 2023-2024.

BOLASPORT.COM - Kondisi kaki Cristiano Ronaldo bikin penggemar sepak bola khawatir.

Cristiano Ronaldo masih berusaha mempersembahkan gelar untuk Al Nassr pada musim 2023-2024.

Superstar asal Portugal itu membawa klubnya menduduki peringkat kedua klasemen Liga Arab Saudi usai mengemas 56 poin.

Al Nassr tertinggal 12 angka dari Al Hilal selaku pemuncak tabel.

Di tengah jadwal yang padat, Ronaldo menyempatkan diri untuk bersantai.

Lewat Instagram Story, sang megabintang memamerkan kakinya yang sedang dipasangi sebuah alat.

Unggahan tersebut langsung viral dan justru membuat fan cemas.

Kenapa demikian? Pasalnya, kaki Ronaldo tampak memar serta kemerahan.

Postingan Cristiano Ronaldo.
INSTAGRAM CRISTIANO RONALDO
Postingan Cristiano Ronaldo.

"Pria 22 tahun yang profesional, lihat kakinya. Dia pasti bangun dengan rasa sakit yang luar biasa setiap hari," tulis seorang pengguna media sosial.

"Salah satu pertarungan diam-diam yang harus dilalui pemain, bayangkan rasa sakitnya.”

"Ini gila. Anda tidak perlu mempertanyakan dedikasi dan kecintaan dia terhadap olahraga," kata warganet lain.

Sudah lebih dari dua dekade Ronaldo menggeluti dunia sepakbola profesional.

Sejak debut bareng Sporting CP pada 2002, dia terus meroket hingga sekarang menjadi megabintang.

Performa apik di atas lapangan menjadikan Ronaldo sebagai 'sasaran tembak' bek-bek lawan.

Tekel brutal, sikutan, atau hantaman-hantam keras sudah sering diterima Ronaldo.

Jadi, memar pada bagian kaki adalah hal biasa bagi CR7.

Selama berkarier, cedera terpanjang Ronaldo terjadi pada musim 2008-2009.

Kala itu, sang superstar menepi selama 70 hari usai menjalani operasi engkel.

Lalu pada 2016-2017, Ronaldo menjalani masa pemulihan dalam 67 hari akibat cedera ligamen dan metatarsal.

Namun, semua pengorbanan Ronaldo terbayarkan dengan segudang gelar prestisius.

Dia meraih 32 trofi di level klub, termasuk lima titel Liga Champions.

Bersama Portugal, Ronaldo mengangkat trofi EURO 2016 dan UEFA Nations Leagues 2018-2019.

Adapun untuk koleksi gelar individu, pria kelahiran Madeira itu memiliki lima Ballon d'Or.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Dailystar.co.uk
REKOMENDASI HARI INI

Hasil China Masters 2024 - Bungkam Unggulan Tuan Rumah untuk ke Final, Sabar/Reza Ulangi Jejak Marcus/Kevin dan Kido/Hendra

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X