Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sindiran Philippe Troussier soal Gol Egy Maulana Vikri di Laga Timnas Indonesia Vs Vietnam

By Abdul Rohman - Jumat, 22 Maret 2024 | 08:00 WIB
Pelatih timnas Vietnam, Philippe Troussier, saat hadir dalam sesi jumpa pers di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (21/3/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas Vietnam, Philippe Troussier, saat hadir dalam sesi jumpa pers di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (21/3/2024).

BOLASPORT.COM - Pelatih Vietnam, Philippe Troussier, menyoroti gol yang dicetak Egy Maulana Vikri dalam kemenangan 1-0 Timnas Indonesia atas tim asuhannya pada lanjutan Grup F Putaran Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (21/3/2024).

Philippe Troussier menyindir proses gol Egy Maulana Vikri yang tercipta saat pertandingan memasuki menit ke-52 beraroma kemujuran.

Diawali lemparan jarak jauh Pratama Arhan yang mengarah ke mulut gawang dan gagal diantisipasi dengan baik oleh Vo Minh Trong.

Bola halauannya justru jatuh ke kaki Egy Maulana Vikri yang tepat berada di depan kiper Vietnam, Nguyen Filip.

Tanpa keraguan, sontekan Egy Maulana Vikri mampu memperdayai Nguyen Filip.

"Jenis laga seperti ini, gol pertama akan jadi keberuntungan bagi yang mencetaknya," ucap Philippe Troussier dalam sesi jumpa pers seusai pertandingan.

"Gol ini datang dari sebuah situasi berbau ketidaksiapan dari kami karena gol itu bukan hasil dari strategi."

Baca Juga: Tanggapan Shin Tae-yong Terkait Penampilan Jay Idzes dan Nathan Tjoe-A-On

"Kami tahu bahwa bola itu akan datang tetapi ketika waktunya tiba, kami tidak bisa melakukan apa-apa," sambung Troussier.

Diakui Troussier, keadaan tertinggal menjatuhkan mental anak asuhnya.

"Akhirnya kami kebobolan di awal babak kedua dan laga jadi tidak sama lagi bagi kami," kata pelatih asal Prancis itu.

"Segalanya jadi lebih sulit bagi kami. Tim harus berusaha lebih banyak dan menerapkan strategi baru."

"Bisa dilihat kami frustrasi juga, pemain kehilangan semangat dan kami akhirnya kalah," tutur Troussier.

Sejatinya, Troussier sangat takjub dengan Do Hung Dung dkk. yang mampu mengambil alih kendali permainan di babak pertama.

Sayangnya, keadaan mendominasi itu tidak mampu dimanfaatkan Vietnam untuk mencetak gol.

"Di babak pertama kami main bagus, mengontrol laga, dan Indonesia tidak memiliki peluang untuk menyerang," uca pelatih berusia 68 tahun itu.

Baca Juga: Jadwal Selanjutnya Timnas Indonesia vs Vietnam - Saatnya Buat Malu Publik Hanoi dan Akhiri Puasa Kemenangan 20 Tahun Terakhir

"Kami berada di posisi yang bagus."

"Tim juga bisa menerapkan transisi dengan bagus tetapi kami tidak bisa mencetak gol," sambung Troussier.

Kini Vietnam yang mengemas 3 poin berada di urutan ke-3 klasemen Grup F Putaran Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Di dua laga sebelumnya, Vietnam mencatatkan sekali kemenangan 2-0 kontra Filipina dan takluk 0-1 dari Irak.

Troussier menambahkan Vietnam akan membalas kekalahan ini di pertemuan kedua mendatang.

Rencananya, laga jilid II antara Vietnam vs Timnas Indonesia akan berlangsung di Stadion My Dinh, Hanoi, Selasa (26/3/2024).

"Tentu kami sedang dalam proses karena kami akan menghadapi Indonesia dua kali," kata mantan pelatih Qatar itu.

"Kami masih ada peluang meraih 3 poin di laga nanti."

"Itulah kenapa kami harus tetap menjaga konsentrasi."

"Tetapi sikap pemain tidak boleh berubah, harus tetap semangat, dan mengevaluasi diri seperti lebih efisien dan bagus ke depannya," tutup Troussier.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Air Masih Tenang di Ducati, Marc Marquez dan Pecco Bagnaia Sejauh Ini Akur

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X