BOLASPORT.COM - Direktur Utama Pusat Pengelolaan Kompleks Gelora Bung Karno, Rakhmadi Afif Kusumo, buka suara tentang batalnya rencana perhelatan Indonesia Open 2024 di Indonesia Arena.
Indonesia Open 2024 seharusnya menandai peralihan arena pertandingan yang semula identik dengan Istana Olahraga Gelora Bung Karno alias Istora Senayan.
Jelang bergulirnya Indonesia Open 2023 pada Juni tahun lalu, PBSI telah mengumumkan event tersebut akan menandai perpisahan ajang bulu tangkis terbesar di Tanah Air ini dengan Istora.
Jagat bulu tangkis pun telah memberi respons haru, termasuk para pemain luar negeri dalam video yang diunggah di kanal Youtube resmi Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF).
Sorakan tiada henti yang keluar dari para penggemar mampu menggetarkan arena dengan atmosfer yang selalu meriah setiap kali hajatan bulu tangkis akbar digelar.
Akan tetapi, rencana itu urung digelar.
Dalam prospectus untuk turnamen Indonesia Open 2024 disebutkan bahwa Istora Senayan kembali menjadi arena.
"Turnamennya akan diselenggarakan di Istora Senayan Jakarta, ibu kota Indonesia," kata Ketua Umum PBSI, Agung Firman Sampurna, dalam sambutannnya.
Baca Juga: 5 Fakta Final All England Open 2024 - Ulangan Prestasi Besar Para Wakil Indonesia hingga Hadiah Uang
"Banyak pemain top telah menunjukkan kemampuan mereka di stadion ini."
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar