Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indra Sjafri Prihatin Philippe Troussier Dipecat Usai Vietnam Dibantai Timnas Indonesia tetapi...

By Wila Wildayanti - Kamis, 28 Maret 2024 | 07:45 WIB
Direktur Teknik PSSI sekaligus Pelatih timnas U-20 Indonesia, Indra Sjafri, sedang memantau para pemainnya berlatih di Lapangan B, Senayan, Jakarta, Rabu (27/3/2024) malam.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Direktur Teknik PSSI sekaligus Pelatih timnas U-20 Indonesia, Indra Sjafri, sedang memantau para pemainnya berlatih di Lapangan B, Senayan, Jakarta, Rabu (27/3/2024) malam.

BOLASPORT.COM- Direktur Teknik PSSI sekaligus pelatih Timnas U-20 Indonesia, Indra Sjafri, mengaku prihatin mengetahui Philippe Troussier dipecat usai Vietnam dibantai Skuad Garuda.

Timnas Indonesia menaklukkan Vietnam 3-0 dalam laga keempat Grup F Putaran Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia yang berlangsung di Stadion National My Dinh, Hanoi, Selasa (26/3/2024).

Setelah dibantai Skuad Garuda, Federasi Vietnam langsung melakukan rapat bersama.

Tepat setelah Vietnam dibungkam tim asuhan Shin Tae-yong, Federasi Vietnam langsung mengumumkan pemecatan pelatih asal Prancis tersebut.

Baca Juga: Bintang Vietnam Tak Menyangka Timnya Dihajar Timnas Indonesia 3 Gol Tanpa Balas di Kandang Sendiri

Philippe Troussier dipecat karena membuat posisi Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026 semakin sulit.

Pasalnya, kekalahan dua kali beruntun dari Timnas Indonesia membuat peluang Golden Star Warriors untuk lolos ke babak ketiga kualifikasi semakin menipis.

Hal ini karena Vietnam terpaut 4 poin dari Timnas Indonesia yang nyaman menempati posisi kedua klasemen Grup F.

Saat ini peluang Asnawi Mangkualam dan kawan-kawan untuk lolos ke Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia sangat besar.

Jay Idzes dkk. hanya membutuhkan satu kali kemenangan lagi untuk bisa mengamankan tiket ke putaran ketiga.

Timnas Indonesia masih memiliki dua laga sisa yakni melawan Irak pada 6 Juni dan Filipina pada 11 Juni 2024.

Situasi itu membuat Federasi Vietnam tak berpikir panjang lagi.

Baca Juga: Satoru Mochizuki Akui Hadapi Situasi Sulit Mencari Pemain Timnas Wanita U-17 Indonesia

Oleh karena itu, mereka memecat Troussier tepat setelah Vietnam kalah dari Indonesia.

Menanggapi hal ini, Indra Sjafri yang juga pernah menghadapi Troussier mengaku prihatin.

Menurutnya, pelatih asal Prancis itu merupakan juru taktik yang baik dan sangat ramah.

“Tentu sebagai individu saya prihatin,” ujar Indra Sjafri menjawab pertanyaan BolaSport.com di Lapangan B, Komplek Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu (27/3/2024).

“Beliau pelatih yang saya pikir baik, rendah hati, dan saya sering berinteraksi waktu gim tempo hari dengan dia,” ucapnya.

Akan tetapi, Indra Sjafri mengatakan bahwa pemecatan ini sudah menjadi risiko seorang pelatih.

Apalagi pelatih tim nasional senior, tentu saja risikonya besar.

Menurutnya, federasi pasti memiliki target untuk pelatih, apalagi saat menukangi tim nasional senior.

Baca Juga: Shin Tae-yong Iba usai Philippe Troussier Dipecat dari Kursi Pelatih Vietnam

Pria berusia 61 tahun itu menilai bahwa saat menjadi pelatih timnas senior, seseorang pasti dituntut mencetak prestasi.

Indra mengatakan bahwa belum lama ini juga sudah terlihat kejadian macam itu seperti Korea Selatan yang memecat Jurgen Klinsmann setelah dinilai tampil buruk di Piala Asia 2023.

Kali ini hal yang sama terjadi kepada Troussier yang langsung dipecat oleh federasinya.

Melihat situasi ini, Indra mengaku prihatin tetapi dia juga memaklumi federasi yang mengambil langkah tegas tersebut.

Pasalnya, setiap pelatih pasti dievaluasi oleh federasi.

Untuk itu, mantan pelatih Bali United ini menilai bahwa federasi lebih paham situasi tim nasional.

Baca Juga: Sindiran Telak Justin Hubner Usai Timnas Indonesia Sapu Bersih Kemenangan dari Vietnam: Tugas Mudah

“Saya pikir ya karena ukuran pelatih, apalagi dia melatih tim senior, pasti yang dituntut adalah prestasi,” kata Indra Sjafri.

“Kalau tidak ada prestasi, pasti federasi negara mana pun akan melakukannya. Termasuk kemarin juga Juergen Klinsmann dilakukan evaluasi dan saya pikir wajar-wajar saja,” tegasnya.

“Karena itu adalah hak dari federasi, bukan hak dari siapa pun.”

“Federasi boleh menilai pelatihnya,” tutur Indra Sjafri.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Pelatih PSS Sleman Salahkan Pemain Usai Dipermalukan PSBS Biak

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X