Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lionel Messi Masih Absen Pekan Ini, Inter Miami OTW Kena Bantai Lagi?

By Beri Bagja - Sabtu, 30 Maret 2024 | 04:30 WIB
Lionel Messi kembali absen dalam laga Inter Miami di MLS pekan ini saat menghadapi New York City FC (30/3/2024) karena masih pemulihan cedera.
CHANDAN KHANNA/AFP
Lionel Messi kembali absen dalam laga Inter Miami di MLS pekan ini saat menghadapi New York City FC (30/3/2024) karena masih pemulihan cedera.

BOLASPORT.COM - Lionel Messi kembali absen dalam pertandingan Inter Miami pekan ini karena masih menjalani masa pemulihan cedera.

Absennya Lionel Messi dikonfirmasi Javier Morales, asisten pelatih Tata Martino di Inter Miami, Jumat (29/3/2024) waktu setempat.

Superstar Argentina masih menjalani pemulihan cedera hamstring jelang The Herons menjamu New York City FC di Chase Stadium, Sabtu (30/3/2024) atau Minggu pagi WIB.

Messi masih dilanda masalah otot yang mulai dialaminya ketika bertemu Nashville, 13 Maret lalu.

Problem ini pula yang membuatnya mengalami setback hingga absen dalam dua partai uji coba timnas Argentina selama FIFA Matchday dan dua laga terakhir Miami.

"Dia sedang bekerja dengan fisioterapis, tapi tak tersedia untuk besok (vs New York City)," ujar Morales di Tyc Sports.

"Tapi kami akan berusaha yang terbaik guna memastikan dia pulih di pertandingan berikut."

"Dia bekerja dengan staf medis, kami akan mencobanya," lanjutnya.

Partai berikut yang dimaksud Morales ialah menghadapi wakil Meksiko, Monterrey, Rabu (3/4/2024).

Duel tersebut mentas di ajang Piala Champions CONCACAF di mana Messi dkk sudah lolos ke perempat final.

Pada fase sebelumnya, babak 16 besar, mereka menyisihkan Nashville lewat agregat 5-3 dengan dua gol di antaranya dibikin Messi.

Messi memang semakin sering cedera seiring pertambahan usia dan intensitas laga yang sengit bersama Miami.

Momen Lionel Messi berada di bangku cadangan Inter Miami dengan kondisi menahan sakit akibat cedera pada laga kontra Toronto FC dalam lanjutan MLS.
TWITTER.COM/RAUL65432
Momen Lionel Messi berada di bangku cadangan Inter Miami dengan kondisi menahan sakit akibat cedera pada laga kontra Toronto FC dalam lanjutan MLS.

Transfermarkt mencatat musim 2023-2024 saja, mesin gol berusia 36 tahun sudah menghabiskan 43 hari masa pemulihan.

Jumlah hari absen itu sudah menghitung potensi tanggal yang bakal dia lewatkan seminggu ke depan.

Hal pasti, Miami tak mau kena bantai lagi ketika sang kapten absen.

Si Bangau memang lebih sering takluk tanpa bantuan kontribusi sang raja trofi Ballon d'Or.

Sejak gabung ke Miami, Messi telah tampil 19 kali lintas kompetisi dengan ukiran 16 gol dan 7 assist.

Selama itu, dia melewatkan 11 pertandingan karena alasan cedera ataupun diistirahatkan.

Betapa krusial kehadiran Messi terbukti dari jumlah kekalahan yang mendominasi saban dia absen.

Minus sang megabintang, Inter Miami menelan 6 kekalahan, 3 imbang, dan cuma 2 kali menang!

Kekalahan terbaru masih segar dalam ingatan.

Sabtu (23/3/2024) lalu, Si Bangau dibantai New York Red Bulls 0-4.

Hasil negatif terjadi meskipun Martino menurunkan Luis Suarez, Sergio Busquets, dan Jordi Alaba.

Sebelumnya, Miami tanpa Messi juga menyerah di MLS kala bersua Montreal Impact (2-3), Chicago (1-4), Atlanta United (2-5), St Louis (0-3), dan pada final US Open Cup versus Houston Dynamo (1-2).

Minggu besok, Miami akan menghadapi klub lain asal New York.

Di klasemen Wilayah Timur, The Herons lengser ke posisi dua dengan 10 poin dari 6 partai.

Sementara itu, sang tamu menempati peringkat dua terbawah.

Seharusnya, tragedi kekalahan bisa dihindarkan Suarez dkk sembari menunggu kesembuhan ikon baru mereka.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Tycsports.com, Transfermarkt.com
REKOMENDASI HARI INI

Nominasi Best FIFA Men's Player Award 2024: Vinicius Vs Rodri Jilid 2, Lagi-Lagi Ada Lionel Messi

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136