BOLASPORT.COM - Kompatriot Cristiano Ronaldo membuat Liverpool ditolak sebanyak dua kali karena belum mau menjadi suksesor Juergen Klopp di Anfield.
Liverpool harus benar-benar bersabar saat mencari pengganti Juergen Klopp untuk musim 2024-2025.
Pasalnya, Liverpool masih belum menemukan pengganti yang ideal.
Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Liverpool baru saja ditolak oleh Xabi Alonso.
Alonso memutuskan untuk bertahan di Bayer Leverkusen setelah ramai dirumorkan akan menjadi pengganti Klopp.
Pelatih asal Spanyol itu sudah memberi tahu dewan dan para pemain Bayer Leverkusen bahwa ia akan bertahan.
"Saya telah melakukan pertemuan yang baik dengan Bayer Leverkusen dan saya telah memberitahukan kepada mereka bahwa saya akan tinggal dan terus berada di klub ini," kata Alonso.
Baca Juga: Liverpool Masih Sibuk Cari Pengganti Juergen Klopp, Pelatih Tercerdas Italia Masuk Radar
"Setelah banyak pembicaraan mengenai masa depan saya, saya menggunakan waktu istirahat untuk merenung dan membuat keputusan."
"Ini adalah tempat yang tepat bagi saya," lanjutnya.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Metro.co.uk |
Komentar