Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Surat Giovanna Milana untuk Megawati, Ide Main di Proliga 2024 Mendadak Muncul dari Komentar Suami

By Agung Kurniawan - Minggu, 31 Maret 2024 | 20:20 WIB
Dua pemain klub voli Liga Korea, Daejeon JungKwanJang Red Sparks, Megawati Hangestri Pertiwi (kiri) dan Giovanna Milana (kanan) melakukan tos
KOVO.CO.KR
Dua pemain klub voli Liga Korea, Daejeon JungKwanJang Red Sparks, Megawati Hangestri Pertiwi (kiri) dan Giovanna Milana (kanan) melakukan tos

BOLASPORT.COM - Giovanna Milana disarankan bermain di Proliga 2024 usai memberikan pesan kepada Megawati Hangestri Pertiwi melalui postingannya.

Kiprah Giovanna Milana alias Gia dan Megawati Hangestri Pertiwi di pentas Liga Voli Korea 2023-2024 memang mencuri banyak perhatian.

Tampil bersama di tim Daejeon JungKwanJang Red Sparks, dua pemain ini menjadi motor serangan di barisan depan untuk mendulang poin demi poin.

Berkat penampilan yang sangat padu di atas lapangan membuat Gia dan Megawati mendapatkan sebutan Duo Meriam Kembar Red Sparks.

Tuan dari sebutan tersebut tidak main-main, kedua pemain itu mampu mengakhiri penantian tujuh tahun Red Sparks untuk memijak babak playoff.

Langkah tim berutan Ko Hee-jin tersebut di playoff harus terjegal oleh Incheon Heungkuk Life Pink Spiders di fase semifinal.

Memakai format best of three, Red Sparks gagal ke final usai menelan dua kekalahan dari tiga laga yang mereka jalani.

Meski gagal melaju ke fase lebih jauh, tim berjuluk Red Force tersebut mengakhiri kompetisi dengan nuansa positif.

Para pemain mengakhiri kompetisi musim ini dengan aura yang baik melalui ikatan di antara mereka yang kian kompak dan padu.

Baca Juga: Mental Soak Usai Hentikan Asa Megawati dkk, Pink Spiders Dibayangi Rekor Hattrick Runner-up Liga Voli Korea

Salah satu bukti dari hal tersebut bisa dilihat dari kekompakan yang terjalin antara Gia dan Megawati bahkan hingga saat ini.

Sudah memastikan sama-sama akan mudik, outside hitter asal Amerika Serikat tersebut masih belum rela kalau dirinya akan jauh-jauhan dengan Megawati.

Dalam postingan terkininya, Gia layaknya mengirimkan sebuah pesan melalui surat kepada pemain asal Jember, Jawa Timur tersebut.

Gia masih tidak bisa move on dan melupakan kebersamaannya dengan Megawati selama membela panji Red Sparks di Liga Voli Korea 2023-2024.

"Dear Mega, saya berkata pada diri sendiri untuk menunggu sebelum menulis ini karena tiap kali saya mengawalinya, saya langsung menangis," tulis Gia.

"Tapi ya sudahlah, ini dia, Tuhan tidak mungkin menempatkan orang yang lebih sempurna di sisi saya untuk perjalanan seperti ini."

"Kami berdua datang seperti bayi, budaya voli yang biasa kami jalani sangat santai, lambat, dan ramah."

"Saya tidak akan menggunakan kata-kata ini untuk menggambarkan bola voli di V-League."

"Segera setelah kami mulai berlatih, saya tahu bahwa saya harus banyak belajar dan berkembang, baik secara mental maupun fisik."

"Saya sangat tertekan setiap hari dan sering kali terlalu memikirkan segalanya dan meragukan kemampuan saya untuk bertahan di musim ini."

"Tapi Anda, Anda selalu menemukan senyum dan tawa dalam setiap situasi."

"Anda lelah seperti saya dan kita akan berbagi perasaan bersama, tetapi Anda selalu begitu tenang dan menjalani hari demi hari."

"Salah satu hal yang paling saya kagumi dari Anda adalah keyakinan dan cinta Anda yang luar biasa terhadap kehidupan."

"Anda sangat hangat dengan semua orang di sekitar Anda, tidak peduli bahasa apa yang mereka gunakan, saya terkejut ketika pertama kali tiba."

"Anda berada di tengah-tengah sekelompok gadis Korea sambil tertawa dan berbicara dengan mereka seolah-olah Anda berbicara bahasa Korea!"

"Saya tahu kita tidak akan pernah mengucapkan selamat tinggal, ke mana pun kehidupan membawa kita."

"Ini hanyalah ucapan terima kasih di hadapan dunia karena telah menjadi berada di sisi saya saat kita berjuang melalui musim ini bersama-sama."

"Bergandengan tangan. Saya tidak tahu bagaimana saya bisa melakukannya tanpa Anda."

Postingan dan tulisan caption yang ditujukan kepada Megawati tersebut lantas mengundang perhatian suami Gia Daniel Day.

Seolah paham dengan perasaan istri karena tidak ingin jauh dari sahabat dekat, Daniel Day dengan akun keduanya mendadak melontarkan sebuah ide.

Sembari menyebut nama Megawati, dia menyarankan agar Gia untuk tampil di Proliga 2024.

"Mungkin Gia bisa bermain di Indonesia, bagaimana pendapat Anda @megawatihangestrip?" tulis Daniel.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Giovanna (Milana) Day (@gia__day)

Baca Juga: Firasat Butuh Megawati Benar, Tim Legenda Korsel Sudah Ambyar 2 Kali di Final Liga Voli Korea

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Agung Kurniawan
Sumber : instagram.com
REKOMENDASI HARI INI

Real Madrid Tengah Terpuruk, Carlo Ancelotti Nekat Janjikan Target Besar

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X