BOLASPORT.COM - Liga Vietnam atau yang sering disapa V-League akan berhenti sementara selama Piala Asia U-23 2024.
Hal ini merupakan bentuk dukungan kepada timnas U-23 Vietnam.
Pasalnya, dengan tak adanya kompetisi maka sebuah klub dapat mengirim pemainnya ke timnas tanpa khawatir.
Piala Asia U-23 2024 sendiri bakal digelar di Qatar mulai tanggal 15 April hingga 3 Mei mendatang.
Timnas U-23 Vietnam nantinya tergabung di Grup D.
Tim asuhan Hoang Anh Tuan bakal bersaing dengan Uzbekistan, Kuwait dan Malaysia.
Sementara itu, V-League 2023-2024 baru mulai dihentikan pada tanggal 6 Maret 2024.
Tepatnya yakni setelah merampungkan laga pekan ke-15.
V-League baru akan kembali dimulai pada tanggal 3 Mei 2024.
Baca Juga: Liga 1 Resmi Ditunda, Persib Bandung Pilih Liburkan Pemain
"V-League 2023-2024 akan terus dihentikan untuk member ruang bagi timnas U-23 Vietnam."
"Setelah pekan 15 berakhir pada tanggal 5 Maret, V-League 2023-2024 akan dihentikan selama satu bulan dan baru kembali pada tanggal 3 Mei," tulis Thethao247.
Di sisi lain, langkah serupa juga diterapkan di Liga 1 2023-2024.
Belum lama ini, PSSI resmi menghentikan sementara kompetisi.
Tepatnya yakni setelah merampungkan laga pekan ke-30.
Hanya, belum diketahui kapan pekan ke-31 dapat kembali dimulai.
Ketua Umum PSSI Erick Thohir menjelaskan bahwa langkah tersebut merupakan solusi terbaik untuk klub dan timnas U-23 Indonesia.
Baca Juga: Shin Tae-yong Buka Suara Terkait Naturalisasi Calvin Verdonk
"Sebagai otoritas tertinggi sepak bola Indonesia PSSI tentunya punya kewajiban untuk mempersiapkan timnas dan juga membela kepentingan klub."
"Oleh karenanya kebijakan jeda sementara kompetisi selama Piala Asia U-23 adalah sebuah langkah serta solusi yang terbaik," kata Erick Thohir.
Di Piala Asia U-23 2024, timnas U-23 Indonesia dan Vietnam dipastikan tak bertemu pada babak penyisihan grup.
Tim asuhan Shin Tae-yong nantinya harus tergabung di Grup A.
Lawan yang dihadapi yakni ada Qatar, Australia dan Yordania.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Thethao247.vn |
Komentar