Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Beberkan Alasan Nama Nathan Tjoe-A-On Masuk Skuad Timnas U-23 Indonesia Belakangan

By Wila Wildayanti - Selasa, 2 April 2024 | 03:50 WIB
Shin Tae-yong beberkan alasan kenapa nama Nathan Tjoe-A-On (kanan) masuk skuad timnas U-23 Indonesia belakangan.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Shin Tae-yong beberkan alasan kenapa nama Nathan Tjoe-A-On (kanan) masuk skuad timnas U-23 Indonesia belakangan.

BOLASPORT.COM - Pelatih Timnas U-23 Indonesia Shin Tae-yong membeberkan alasan kenapa nama Nathan Tjoe-A-On masuk belakangan dalam daftar 28 skuad Garuda Muda.

Seperti diketahui, PSSI sebelumnya merilis 27 nama pemain yang dipanggil ke timans U-23 Indonesia pada Senin (1/4/2024) dini hari WIB.

Akan tetapi, tak lama setelah itu sekitar pukul 10.00 WIB, PSSI mengubah rilis menjadi 28 pemain.

Daftar terbaru tersebut dipastikan ada nama Nathan yang masuk dalam skuad timnas U-23 Indonesia ini.

Baca Juga: Nova Arianto Pastikan Hanya Pilih Pemain Berkualitas di Timnas U-16 Indonesia

Melihat situasi ini tentu saja membingungkan.

Pasalnya, timnas U-23 Indonesia dijadwalkan bertolak ke Dubai, Uni Emirat Arab (UEA) pada Senin (1/4/2024) sore WIB.

Skuad Garuda dijadwalkan menjalani pemusatan latihan (TC) di Dubai selama 10 hari sebelum akhirnya bertolak ke Qatar nantinya.

TC ini digelar sebagai persiapan timnas U-23 Indonesia menuju Piala Asia U-23 2024.

Tim Merah Putih akan menjalani debutnya di Piala Asia U-23.

Dalam ajang ini, Nathan Tjoe-A-On dan kawan-kawan dipastikan bergabung dalam Grup A bersama tim tuan rumah Qatar, Australia, dan Yordania.

Pertandingan ini dijadwalkan bakal berlangsung di Qatar pada 15 April hingga 3 Mei 2024.

Baca Juga: Shin Tae-yong Buka Suara Terkait Naturalisasi Calvin Verdonk

Untuk menghadapi laga penting ini, Shin Tae-yong pun memanggil pemain-pemain terbaik.

Oleh karena itu, nama Nathan tak ketinggalan.

Apalagi pemain SC Heerenveen tersebut masih berusia 22 tahun, sehingga ia bisa menambah kekuatan timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23.

Pelatih berusia 53 tahun itu pun menjelaskan bahwa sebenarnya nama Nathan Nathan Tjoe-A-On itu telah masuk dalam daftar pemain yang dipanggil.

“Masih ada di dalam daftar tim (nama Nathan), untuk Piala Asia harus menyerahkan 23 pemain, tetapi yang diumumkan 28 pemain,” ujar Shin Tae-yong kepada awak media termasuk BolaSport.com di Hotel Le Meridien, Jakarta, Senin (1/4/2024).

Lebih lanjut, mantan pelatih timnas Korea Selatan tersebut mengaku bahwa saat ini PSSI pun masih berusaha komunikasi dengan klub.

Tentu saja harapan Shin Tae-yong adalah dia bisa dilepas ke timnas U-23 Indonesia.

Untuk itu, nama Nathan Tjoe-A-On sudah masuk dalam daftar timnas U-23 Indonesia.

Baca Juga: Shin Tae-yong Tak Jadikan Penundaan Liga 1 sebagai Tekanan Tampil di Piala Asia U-23 2024

Saat ini tim pelatih masih menunggu hingga dapat kabar baik nantinya.

Apalagi untuk pendaftaran 23 nama pemain timnas U-23 Indonesia ini masih bisa diserahkan sehari sebelum pertandingan.

Oleh karena itu, diharapkan pemain-pemain yang dipanggil ini nantinya bisa bergabung dengan skuad Garuda Muda.

Khusunya pemain-pemain abroad seperti Nathan, Justin Hubner, Ivar Jenner, hingga Marselino Ferdinan.

“Jadi kami sedang push dengan klub dan masih coba agar bisa ke timnas U-23 Indonesia,” kata Shin.

“Masih ada waktu sampai sehari sebelum pertandingan Piala Asia nanti,” ucapnya.

Baca Juga: Shin Tae-yong Bicara Peta Persaingan Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024

Sekedar informasi, Shin Tae-yong untuk menghadapi Piala Asia U-23 2024 ini hanya memanggil enam pemain abroad.

Pemain yang dipanggil yakni Ivar Jenner (Jong FC Utrecht), Justin Hubner (Cerezo Osaka), Marselino Ferdinan (KMSK Deinze), Rafael Struick (ADO Den Haag), Pratama Arhan (Suwon FC) dan tentunya Nathan Tjoe-A-On.

Dengan begitu, enam pemain ini bakal bersaing bersama pemain yang berkarier di Liga 1 nantinya.

Dalam ajang ini timnas U-23 Indonesia dibebankan target bisa tembus babak delapan besar.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
19
46
2
Arsenal
20
40
3
Nottm Forest
19
37
4
Chelsea
20
36
5
Newcastle
20
35
6
Man City
20
34
7
Bournemouth
20
33
8
Aston Villa
20
32
9
Fulham
20
30
10
Brighton
20
28
Klub
D
P
1
Persebaya
17
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
17
31
4
Arema
17
28
5
Bali United
16
27
6
PSM
16
27
7
Persik
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Real Madrid
19
43
2
Atlético Madrid
18
41
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Napoli
19
44
2
Atalanta
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Juventus
18
32
6
Fiorentina
18
32
7
Bologna
17
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
19
25
10
Torino
19
21
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X