BOLASPORT.COM - Ruben Amorim mulai jengah karena terus-terusan dikaitkan dengan kursi pelatih Liverpool.
Awalnya Liverpool memprioritaskan Xabi Alonso untuk menggantikan Juergen Klopp sebagai nakhoda mulai musim 2023-2024.
Namun, The Reds terpaksa mencari kandidat lain karena pelatih incaran mereka memilih bertahan di Bayer Leverkusen.
Pilihan Liverpool pun jatuh kepada Ruben Amorim.
Mantan rekan Cristiano Ronaldo di timnas Portugal itu memang sedang jadi primadona berkat kinerja hebat di Sporting CP.
Amorim membawa tim berjulukan Leoes ke tangga juara Liga Portugal dan Piala Liga Portugal pada 2020-2021.
Musim berikutnya, Amorim kembali mempersembahkan gelar piala domestik.
Isu transfer sang nakhoda ke Liverpool lantas merembet ke Sporting.
Klub yang bermarkas di Estadio Jose Alvalade itu dikabarkan sudah menyiapkan pengganti jika Amorim diboyong oleh Liverpool.
Diakui Amorim, rumor tersebut membuat dirinya muak.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Dailystar.co.uk |
Komentar