Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Beda Nasib Tim Sekota di Liga Voli Korea, Korban Tim Proliga Cetak Quattrick Gelar Saat Idola Megawati Dilarang Pensiun

By Wahid Fahrur Annas - Rabu, 3 April 2024 | 13:30 WIB
Ekspreksi kekecewaan Kim Yeon-koung dan para pemain Incheon Heungkuk Life Pink Spiders saat harus kembali menjadi runner-up pada Liga Voli Korea 2023-2024
KOVO.CO.KR
Ekspreksi kekecewaan Kim Yeon-koung dan para pemain Incheon Heungkuk Life Pink Spiders saat harus kembali menjadi runner-up pada Liga Voli Korea 2023-2024

BOLASPORT.COM - Selesai sudah perhelatan Liga Voli Korea musim 2023-2024 yang juga menghadirkan cerita tragis dan manis dari tim satu kota.

Tim bola voli putra dan putri asal Incheon, Korea Selatan sama-sama menorehkan pencapaian dengan menembus final Liga Voli Korea musim ini.

Mereka adalah Incheon Korean Air Jumbos di kompetisi putra dan Incheon Heungkuk Life Pink Spiders di kompetisi putri.

Akan tetapi, nasib kedua tim kota pelabuhan ini menghadirkan catatan yang bertolak belakang sebagai tim yang difavoritkan untuk menjadi juara.

Bagi Korean Air Jumbos yang disebut-sebut sebagai penguasa Liga Voli Korea, mereka makin menunjukkan dominasi.

Han Sun-soo dkk. berhasil menjadi kampiun Liga Voli Korea selama empat musim berturut-turut atau quattrick gelar.

Korean Air Jumbos menuntaskan babak final hanya dalam tiga pertandingan saja dalam kompetisi berformat best of five.

Gelar juara dipastikan setelah mereka memenangkan partai ketiga di markas lawan mereka, Ansan OK Financial Group, di Sangnoksu Gymnasium, Ansan, Selasa (2/4/2024).

Baca Juga: Ngampas Usai Kangkangi Megawati Dkk, Pelatih Pink Spiders Ungkap Fakta Menyedihkan di Final Liga Voli Korea

Air Jumbos mencetak kemenangan ketiga atas OK Financial Group dengan skor 3-2 (27-25, 16-25, 21-25, 25-20, 15-13).

Pada dua laga sebelumnya, Air Jumbos telah memetik kemenangan meyakinkan dengan skor 3-1 dan 3-0 pada laga yang digelar di Gyeyang Gymnasium, Incheon, Korea Selatan.

Hasil tersebut membuat mereka makin mantap untuk mewakli Korea Selatan pada AVC Cup 2024 atau Kejuaraan Asia Antar-klub.

Tahun lalu, Air Jumbos pernah menjadi korban wakil Proliga yakni Jakarta Bhayangkara Presisi pada AVC Cup 2023.

Mereka dikalahkan Farhan Halim dkk. pada babak penyisihan grup dengan skor 1-3 (28-30, 17-25, 25-22, 21-25).

Di akhir turnamen, Air Jumbos harus puas berada di urutan ketujuh sementara Bhayangkara Presisi mencetak sejarah dengan menjadi runner-up dalam debut di AVC Cup 2023.

Middle Blocker Jakarta Bhayangkara Presisi, Hendra Kurniawan, saat melancarkan spike kepada pemain Korean Air Jumbos pada pertandingan yang digelar di Manama, Bahrain, Selasa (16/5/2023)
Asian Volleyball
Middle Blocker Jakarta Bhayangkara Presisi, Hendra Kurniawan, saat melancarkan spike kepada pemain Korean Air Jumbos pada pertandingan yang digelar di Manama, Bahrain, Selasa (16/5/2023)

Baca Juga: Betapa Sangarnya Megawati, Pelatih Red Spark Sampai Ketiban Pujian dari Media Korea

Sayangnya hasil sebaliknya dialami tim putri, Incheon Heungkuk Life Pink Spiders yang lagi-lagi harus takluk pada babak final.

Mereka malah gagal memetik satu kemenangan pun saat bersua Suwon Hyundai E&C Hillstate di final yang juga selesai dalam tiga pertandingan.

Ya, Pink Spiders resmi menjadi tim yang berstatus runner-up dalam tiga musim berturut-turut di Liga Voli Korea pada musim 2020-2021, 2022-2023, 2023-2024.

Kekalahan ini membuat idola Megawati Hangestri Pertiwi yakni Kim Yeon-koung dalam sorotan khusus apakah ia akan memperpanjang kariernya.

Sang Ratu Voli yang sudah berusia 36 tahun pada 26 Februari lalu itu mendapatkan larangan untuk pensiun dari para penggemar.

"Masih belum ada pemain seperti Kim Yeon-kyung, tetapi dia tidak boleh pensiun," kata fan yang tidak disebutkan namanya dalam situs jejaring sosial, dikutip dari MT.co.kr via Naver.

"Saya harap dia menyelesaikannya dengan indah dengan sebuah trofi kejuaraan."

Kim belum berhasil menjuarai Liga Voli Korea sekembalinya dari petualangan di luar negeri yang berbuah gelar juara di Liga Jepang dan Liga Turki pada 2020.

Bersama tim Pink Spiders yang diperkuatnya sejak debut, Kim masih mengoleksi tiga gelar juara yang semuanya diraih sebelum hijrah ke luar negeri pada 2009.

Adapun salah seorang pejabat Pink Spiders mengatakan bahwa legenda bola voli Korea Selatan itu belum bisa menentukan keputusannya.

"Belum ada yang diputuskan. Tampaknya dia (Kim) juga sedang memikirkannya," kata pejabat tim yang juga tidak disebutkan namanya.

Baca Juga: Legenda Korsel Galau Pensiun Usai Kalah Lagi pada Final Liga Voli Korea 2023-2024, Takluk dari Megawati dkk Masuk Hitungan

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : Naver.com, KOVO.co.kr
REKOMENDASI HARI INI

Cristiano Ronaldo Cetak Gol ke-913, Al Nassr Hajar Wakil Qatar di Liga Champions Asia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136