Inter Miami selalu gagal meraih kemenangan dalam tiga pertandingan tersebut.
Rinciannya, The Herons kalah 0-4 dari New York Red Bulls (MLS), ditahan imbang 1-1 New York City (MLS), dan keok 1-2 dari Monterrey (Piala Champions Concacaf).
Namun, kehadiran Messi tetap tak mampu menyudahi dahaga kemenangan Inter Miami meskipun sang megabintang tampil luar biasa.
Jalannya pertandingan
Bertindak sebagai tuan rumah, Inter Miami langsung mengambil inisiatif menyerang.
Namun, serangan-serangan Inter Miami masih terlalu mudah dipatahkan Colorado Rapids.
Petaka justru menimpa pasukan Tata Martino di pengujung babak pertama.
Mereka mendapatkan hukuman penalti setelah Ryan Sailor melakukan pelanggaran di dalam kotak terlarang.
Rafael Navarro, yang maju sebagai algojo penalti Colorado Rapids, berhasil melaksanakan tugasnya dengan sempurna.
Tembakan Navarro yang mengarah ke pojok kiri gawang gagal diantisipasi kiper Drake Callender.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Whoscored.com |
Komentar