Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Indonesia Perbaiki Ranking Secara Drastis, FIFA Kirim Pujian

By Lukman Adhi Kurniawan - Senin, 8 April 2024 | 22:30 WIB
Selebrasi gol Ragnar Oratmangoen saat laga Timnas Indonesia Vs Vietnam di Stadion My Dinh, Hanoi, pada Selasa (26/3/2024).
Selebrasi gol Ragnar Oratmangoen saat laga Timnas Indonesia Vs Vietnam di Stadion My Dinh, Hanoi, pada Selasa (26/3/2024).

BOLASPORT.COM - FIFA memberikan pujian terkait kemajuan positif yang dilewati beberapa waktu terakhir.

FIFA sendiri menuliskan artikel berjudul "Indonesian football is making good progress" di laman resmi mereka.

Dua hal yang jadi sorotan adalah suksesnya Indonesia menggelar Piala Dunia U-17 2023 dan posisi yang melesat di ranking FIFA.

Selain itu, disebutkan juga terkait bantuan FIFA yang akan digunakan untuk membangun sarana pemusatan latihan yang akan dibangun di Ibu Kota Nusantara (IKN).

Baca Juga: Daisuke Sato Akui Tak Sabar Filipina Hadapi Timnas Indonesia di GBK

FIFA menilai bahwa Indonesia saat ini berada di jalur tepat.

Setelah sukses menggelar Piala Dunia U-17, posisi skuad Garuda di ranking FIFA terus membaik.

Bahkan, pasukan Shin Tae-yong naik delapan posisi dan jadi yang terbaik sedunia.

"Beberapa bulan terakhir merupakan masa-masa yang sibuk di Indonesia dalam hal sepak bola."

"Antara bulan November dan Desember 2023, negara ini menjadi tuan rumah Piala Dunia FIFA U-17."

"Dalam Peringkat Dunia FIFA/Coca-Cola Dunia putra terbaru, Indonesia adalah tim dengan kenaikan peringkat dan poin terbesar," tulis rilis di laman resmi FIFA.

Baca Juga: Kabar Abroad Pemain Timnas Indonesia - Justin Hubner Ukir Sejarah, Thom Haye Kalah, Jay Idzes?

PSSI menilai bahwa kondisi saat ini merupakan sinyal positif dari sepak bola Indonesia.

Mereka menilai bahwa hal tersebut jadi bukti bahwa Indonesia terus berkembang dalam beberapa waktu terakhir.

Bahkan, posisi 134 jadi prestasi terbaik yang diraih dalam 13 tahun terakhir.

"(Ini) adalah bukti upaya kolektif dan kemajuan yang dibuat dalam pengembangan sepak bola."

"Bangsa Indonesia dapat berbangga dengan pencapaian ini."

"Yang menunjukkan bahwa langkah yang diambil sudah berada di arah yang benar," kata sumber PSSI kepada FIFA.

Baca Juga: Hadapi 2 Laga Sisa Putaran Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia Gelar TC Akhir Mei 2024

Masih dalam sumber yang sama, Indonesia sudah mendapatkan bantuan melalui program FIFA Forward sebesar USD 5,65 juta.

Dana tersebut sudah dianggarkan untuk membangun sarana pemusatan latihan di IKN.

Rencananya fasilitas tersebut akan selesai dibangun pada bulan Juni mendatang.

"Pusat pelatihan ini menandai tonggak bersejarah."

"Karena akan menjadi pusat pelatihan nasional pertama bagi Indonesia."

"Dijadwalkan selesai pada bulan Juni, pengembangan pusat pelatihan ini melalui FIFA Forward siap untuk merevolusi sepak bola di Indonesia," kata PSSI.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Mochamad Hary Prasetya
Sumber : FIFA
REKOMENDASI HARI INI

Cristiano Ronaldo Cetak Gol ke-913, Al Nassr Hajar Wakil Qatar di Liga Champions Asia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136