BOLASPORT.COM - Shin Tae-yong fokus tatap laga perdana Timnas U-23 Indonesia jelang Piala Asia U-23 2024.
Praktis, Timnas U-23 Indonesia tinggal memiliki enam hari persiapan sebelum ajang tersebut.
Timnas U-23 Indonesia akan menghadapi tim tuan rumah Qatar pada laga pembuka Piala Asia U-23 2024 pada 15 Maret 2024.
Timnas U-23 Indonesia sendiri masih melakoni pemusatan latihan di Dubai Uni Emirat Arab (UEA).
Timnas U-23 Indonesia sudah melakoni TC sejak 1 April 2024 untuk persiapan sebelum Piala Asia U-23 2024.
Selama TC, Garuda Muda juga melakoni dua pertandingan uji coba.
Pada pertandingan pertama, timnas U-23 Indonesia menelan kekalahan dari Arab Saudi U-23 dengan skor 1-3 pada 5 April 2024.
Pertandingan kedua digelar pada Selasa (9/4/2024) dini hari saat jumpa Uni Emirat Arab.
Hasil lebih baik diperoleh oleh Witan Sulaeman dkk.
Timnas U-23 Indonesia sukses menaklukkan Uni Emirat Arab dengan skor tipis 1-0.
Pelatih Timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, mengaku pemahaman anak asuhnya semakin bagus.
Para pemain juga sudah banyak berkembang selama periode pemusatan latihan.
Dia akan memanfaatkan waktu sepekan untuk memperbaiki kekurangan tim saat ini.
"Pemahaman semakin baik," ujar Shin Tae-yong.
"Pastinya ada berkembang juga dari pemain sendiri."
"Jadi masih ada seminggu lagi sampai tanggal 15 jadi masih banyak waktu untuk memperbaiki dan mengembangkan pemain," tuturnya.
Baca Juga: Media Vietnam Kaget Timnas U-23 Indonesia Bisa Kalahkan UEA
Shin Tae-yong tidak akan memforsir fisik para pemain sebelum laga pembuka Piala Asia U-23 2024.
Timnas U-23 Indonesia pun akan fokus untuk mengasah taktik jelang laga lawan Qatar.
"Tidak ada waktu untuk fisik," ujar Shin Tae-yong.
"Harusnya jadi akan fokus ke latihan taktik (saat di Qatar)," ujarnya.
Shin Tae-yong praktis harus bekerja keras sebelum Timnas U-23 Indonesia tampil di Piala Asia U-23 2024.
Pasalnya, Timnas U-23 Indonesia bakal menghadapi lawan-lawan berat sejak fase grup.
Timnas U-23 Indonesia bakal bersua dengan para raksasa Asia, yaitu Qatar, Australia, dan Yordania di Grup A.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar