Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bojan Hodak Hanya Beri Jatah Libur Lebaran 3 Hari Buat Pemain Persib Bandung

By Wila Wildayanti - Selasa, 9 April 2024 | 23:30 WIB
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya bertanding di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (9/3/2024) siang.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya bertanding di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (9/3/2024) siang.

BOLASPORT.COM - Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak hanya memberikan jatah libur lebaran selama tiga hari untuk para pemain Maung Bandung.

Seperti diketahui, lebaran atau Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah bakal jatuh pada 10 April 2024.

Untuk menyambut lebaran ini, Bojan Hodak telah meliburkan latihan Persib sejak Selasa (9/4/2024).

Pelatih asal Kroasia tersebut mengaku memberikan libur tiga hari kepada semua pemain Persib.

Baca Juga: Daisuke Sato Beri Pesan Ini Kepada Kevin Ray Mendoza Saat Pertama Gabung Persib 

Jatah libur lebaran yang diberikan ini memang tak banyak.

Oleh karena itu, Bojan berharap para pemain bisa memaksimalkan jatah libur singkat ini dengan baik.

Ia berharap semua pemain bisa menikmati momen spesial bersama keluarga.

Pasalnya, tim kebanggan bobotoh tersebut akan kembali menjalani latihan.

Pelatih berusia 52 tahun tersebut memastikan para pemain Persib akan menjalani latihan kembali bersama tim pada Jumat, 12 April 2024.

Oleh karena itu, para pemain hanya punya jatah waktu libur selama tiga hari.

“Kami memberi tiga hari libur, jadi mereka bisa menghabiskan waktu bersama keluarnya,” ujar Bojan Hodak sebagaimana dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub, Selasa (9/4/2024).

Baca Juga: Rencana Bojan Hodak untuk Empat Laga Terakhir Persib di Liga 1

Hal ini karena Persib akan menghadapi laga pekan ke-31 Liga 1 2023/2024 melawan Persita Tangerang pada 15 April 2024.

Oleh karena itu, pemain diharapkan bisa memaksimalkan waktu bersama keluarga dengan baik.

Dengan harapan, nantinya bisa bergabung dengan tim dalam keadaan fresh.

“Setelah libur tiga hari, kami akan melakukan persiapan menghadapi Persita,” ucapnya.

Tak hanya diberi jatah libur yang singkat saja.

Bojan Hodak juga telah memberikan bekal latihan.

Sang pelatih memberi menu latihan kebugaran kepada para pemain agar tetap bisa menjaga kondisi agar saat kembali ke klub dalam kondisi bagus.

Baca Juga: Kiper Muda Persib Rasakan Manfaat Pasca TC di Timnas U-20 Indonesia

Apalagi persiapan tim tak akan banyak untuk menghadapi laga lanjutan Liga 1 nantinya.

“Sesi latihan dijalankan dengan bagus,” kata mantan pelatih PSM Makassar tersebut.

“Jadi nanti melawan Persita kami dalam kekuatan penuh,” jelasnya.

“Mungkin memang tidak semua dari mereka akan jadi starter, namun semua bisa berada dalam skuad,” tuturnya.

Baca Juga: Rencana Bojan Hodak untuk Empat Laga Terakhir Persib di Liga 1 

Sementara itu, Persib saat ini pun masih berjuang untuk tetap bertahan berada dalam posisi empat besar klasemen akhir Liga 1.

Pasalnya, hanya empat tim terbaik yang bisa tampil di Championship Series.

Oleh karena itu, saat ini Persib masih bertahan untuk tetap berada diposisi kedua klasemen.

Persib saat ini masih menempati posisi kedua klasemen Liga 1 dengan mengemas 55 poin dan hanya beda tiga poin dariBali United yang berada di posisi ketiga.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Mochamad Hary Prasetya
Sumber : Persib.co.id
REKOMENDASI HARI INI

Mantan Manajer Honda Beri Pesan, Harus Pastikan Francesco Bagnaia Tidak Merasa Ducati 'Jatuh Cinta' kepada Marc Marquez

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136