BOLASPORT.COM - Timnas U-23 Indonesia langsung mendapatkan sambutan hangat dari suporter setelah tiba di Doha, Qatar, pada Rabu (10/4/2024).
Seperti diketahui, Timnas U-23 Indonesia bertolak ke Qatar dari Dubai, Uni Emirat Arab, pada Rabu (10/4/2024) atau bertepatan dengan Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah.
Garuda Muda sebelumnya telah menjalani pemusatan latihan (TC) di Dubai sejak awal April 2024.
TC ini digelar sebagai persiapan Timnas U-23 Indonesia menuju Piala Asia U-23 2024.
Baca Juga: Daftar Nomor Punggung Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024 - 10 buat Bek Justin Hubner
Setelah menjalani TC di Dubai, Tim Merah Putih bertolak ke Qatar menggunakan penerbangan Qatar Airways pada pukul 13.15 waktu setempat.
Mereka menuju Qatar melalui Bandara International Hamad, Doha.
Setelah tiba di Doha, Qatar, para pemain Timnas U-23 Indonesia mendapatkan sambutan dari suporter.
Rizky Ridho dan kawan-kawan terlihat tiba di Qatar memakai hoodie hitam, celana pendek hitam, dan bersepatu merah.
Saat tiba, para pemain langsung disambut suporter Timnas Indonesia baik saat di bandara maupun hotel.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : |
Komentar