BOLASPORT.COM - Shin Tae-yong percaya timnas U-23 Indonesia mampu bersaing di Piala Asia U-23 2024.
Hal tersebut didasari dari dua hal.
Pertama adalah kenangan manis Shin Tae-yong di Qatar.
Seperti yang diketahui, Piala Asia U-23 2024 bakal di gelar di Qatar.
Hal ini bukan sesuatu yang baru bagi Shin Tae-yong.
Pelatih berusia 54 tahun itu juga merasakan hal serupa saat menukangi timnas U-23 Korea Selatan di Piala Asia U-23 2016 silam.
Kala itu, Piala Asia U-23 2016 juga dilangsungkan di Qatar.
Shin Tae-yong sukses mempersembahkan tiket ke Olimpiade setelah membawa timnas U-23 Korea Selatan menjadi runner up di Piala Asia U-23 2016.
Prestasi ini lah yang kini coba diulangi oleh Shin Tae-yong bersama timnas U-23 Indonesia.
Baca Juga: Piala Asia U-23 2024 - Permintaan Shin Tae-yong ke Timnas U-23 Indonesia Jelang Lawan Qatar
"Sebagai seorang pelatih, ketika saya bekerja di timnas U-23 Korea Selatan tahun 2016 saya berada di Doha, Qatar."
"Saya juga mendapatkan tiket olimpiade."
"Saya sudah lama berada di sini (Qatar), sangat senang meski dengan tim lain (timnas U-23 Indonesia)," kata Shin Tae-yong.
Kedua, rasa percaya diri Shin Tae-yong semakin bertambah dengan hasil positif timnas U-23 Indonesia di dua laga uji coba sebelum tampil di Piala Asia U-23 2024.
Timnas U-23 Indonesia memang sempat menelan kekalahan dari Arab Saudi U-23 pada laga uji coba pertamanya dengan skor 1-3.
Namun, hasil lebih baik diperoleh Skuad Garuda Muda pada laga kedua melawan Uni Emirate Arab (UEA) U-23.
Timnas U-23 Indonesia sukses meraih kemenangan dengan skor 1-0.
"Di Dubai kami mendapatkan 2 pertandingan uji coba melawan Arab Saudi dan UEA."
"Kami mendapatkan pengalaman yang luar biasa."
"Level performa kami meningkant dan kepercayaan diri para pemain juga meningkat."
"2 pertandingan tersebut sangat membantu tim kami."
"Jadi bisa dikatakan terutama untuk mempersiapkan perandingan melawan Qatar dan Yordania, kami mendapatkan persiapan yang sangat baik sejauh ini," ucap Shin Tae-yong.
Sementara itu, Piala Asia U-23 2024 bakal dimulai pada Senin (15/4/2024).
Timnas U-23 Indonesia akan ditantang Qatar pada laga pertama.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar