Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gelagat Dani Pedrosa Benarkan Ramalan Jorge Lorenzo, Pedro Acosta Akan Menang di MotoGP Spanyol 2024?

By Agung Kurniawan - Selasa, 16 April 2024 | 08:34 WIB
Pembalap GASGAS Tech3 yang merupakan rookie di MotoGP 2024, Pedro Acosta
PATRICIA DE MELO MOREIRA/AFP
Pembalap GASGAS Tech3 yang merupakan rookie di MotoGP 2024, Pedro Acosta

BOLASPORT.COM - Dani Pedrosa memberikan kode untuk sependapat dengan Jorge Lorenzo soal siapa yang akan mampu memenangi seri MotoGP Spanyol 2024.

Performa menawan sedang ditunjukkan Pedro Acosta sebagai seorang rookie alias pendatang baru mampu membuat Dani Pedrosa memberikan sorotan.

Hingga berakhirnya MotoGP Americas 2024 akhir pekan kemarin rider milik tim satelit KTM, GASGAS Tech3 tersebut masih kompetitif di lintasan.

Bagaimana tidak? Acosta tampil solid dengan menduduki start di urutan kedua yang akhirnya bisa dimanfaatkan secara gemilang.

Dalam sesi balapan utama di Circuit of the Americas, Austin, Texas, Amerika Serikat itu, rider berusia 19 tahun tersebut finis di urutan kedua.

Sehari sebelumnya, Acosta mendapatkan tambahan enam poin berkat hasil finis di urutan keempat dalam sesi sprint atau balapan mini.

Tak ayal, ekspektasi yang lebih tinggi akan tersemat di pundak Acosta untuk seri berikutnya yakni MotoGP Spanyol 2024 dua pekan lagi.

Ramalan meraih kemenangan dalam balapan yang akan bergulir di Sirkuit Jerez tersebut bahkan sudah digaungkan oleh Jorge Lorenzo.

Ya, peraih tiga gelar juara dunia kelas utama MotoGP itu yakin dengan kemampuan Acosta saat ini untuk bisa menggenggam podium tertinggi.

Baca Juga: Minggir, Jagoan Baru MotoGP Mau Lewat, Maverick Vinales Bersemangat usai Disempurnakan Aprilia

Legenda MotoGP, Dani Pedrosa, ketika berada di Sirkuit Sepang, Malaysia, 5-6 Februari 2022 saat melakoni sesi tes resmi MotoGP.
DOK. MOTOGP.COM
Legenda MotoGP, Dani Pedrosa, ketika berada di Sirkuit Sepang, Malaysia, 5-6 Februari 2022 saat melakoni sesi tes resmi MotoGP.

Terkini, Dani Pedrosa sebagai tes rider alias pembalap penguji Red Bull KTM juga meyakini pandangan Por Fuera tersebut.

Berkaca dari kecepatannya dan penampilan Acosta yang jauh dari kata kesalahan, Pedrosa percaya dia bisa meraih kemenangan di Jerez.

"Baiklah, mari kita lihat, dari sekarang, di balapan pertama lalu balapan kedua," kata Pedrosa, dilansir dari Motosan.

Baca Juga: MotoGP Americas 2024 - Cerita Pedro Acosta yang Makin Meresahkan, Nikmati Berduel dengan Marc Marquez dan Finis Ke-2

"Jorge Lorenzo berkata bahwa dia berpikir Acosta akan siap meraih kemenangan di Jerez."

"Pada saat ini, dengan kecepatan yang ditunjukkan, Acosta tidak membuat kesalahan," imbuhnya.

Lebih lanjut, Little Spaniard juga terkesan dengan sepak terjang Acosta selama menjalani sesi balapan MotoGP Americas 2024.

Juara dunia kelas Moto2 musim 2023 itu menunjukkan mentalitas yang solid menghadapi pembalap-pembalap yang lebih berpengalaman.

"Sangat cepat, tetapi juga, ia mampu menerapkannya, ini adalah kesempatan pertama yang dia miliki," kata Pedrosa.

"Dia telah menerapkan apa yang dia katakan kemarin setelah sprint."

"Kemudian dia berhasil bertahan di posisi pertama dan kedua sepanjang waktu dengan serangan yang dia terima."

"Dan Acosta mampu mengembalikan serangan kepada semua rider-rider ahli di kategori ini," imbuhnya.

Dani Pedrosa tentunya bisa merasakan sensasi adu cepat dengan Pedro Acosta pada MotoGP Spanyol 2024 mendatang.

Pasalnya, mentan rider Repsol Honda tersebut juga akan turun mengawal Red Bull KTM sebagai wildcard. 

Baca Juga: Bukan karena Disundul Marquez, Martin Gagal Cetak Podium di MotoGP Americas karena Kesalahan Sendiri

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Agung Kurniawan
Sumber : Motosan.es
REKOMENDASI HARI INI

Performa Barcelona Disebut Lionel Messi Spektakuler, Hansi Flick Merasa Terhormat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X