Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Klasemen Sementara Liga 1 - PSIS dan Persebaya Turun, Bhayangkara FC Perpanjang Nafas

By Arif Setiawan - Selasa, 16 April 2024 | 21:45 WIB
Ilustrasi Liga 1 2021
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ilustrasi Liga 1 2021

BOLASPORT.COM - Berikut klasemen sementara Liga 1 2023-2024 per Selasa (16/4/2024).

Sebagai informasi, ada tiga pertandingan yang terlaksana hari ini.

Laga pertama mempertemukan Persebaya vs Dewa United.

Pertandingan terlaksana di Stadion Gelora Bung Karno, Surabaya, Selasa (16/4/2024) mulai pukul 15.00 WIB.

Secara mengejutkan, Persebaya dipermalukan Dewa United dihadapan Bonek dengan skor 0-3.

Tiga gol tim tamu dicetak oleh Ricky Kambuaya (40'), Ahmad Noviandani (69') dan Alex Martins (72').

Hasil ini membuat Dewa United merangsek keperingkat keempat dengan raihan 47 poin

Sedangkan Persebaya turun keperingkat 10 dengan raihan 39 poin.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - PSM Menang Comeback atas PSIS, Bhayangkara FC Bantai Persik 7 Gol

Lanjut ke laga kedua yang mempertemukan Bhayangkara FC vs Persik Kediri.

Pertandingan ini terlaksana di Stadion PTIK, Jakarta, Selasa (16/4/2024) mulai pukul 19.00 WIB.

Pada kesempatan ini, Bhayangkara FC tampil menggila.

Tim berjuluk The Guardian sukses mempermalukan Persik dengan skor telak 7-0.

Matias Mier menjadi bintang usai mengukir hattrick.

Kemenangan ini sekaligus memperpanjang nafas Bhayangkara FC.

Radja Nainggolan memang berada diurutan ke-17 dengan 23 poin.

Namun, Bhayangkara FC masih bisa menyusul Persita yang berada di peringkat ke-15 dengan raihan 32 poin.

Baca Juga: 5 Pemain Persija Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas U-23 Indonesia, Thomas Doll: Ini Ironi Bagi Saya

Meski begitu, perjuangan Bhayangkara FC untuk bertahan di Liga 1 musim depan tak akan mudah.

Pasalnya, Persita wajib kalah di laga sisa sedangkan Bhayangkara FC harus menyapu bersih tiga laga selanjutnya.

Di sisi lain, Persik tertahan diurutan ketujuh dengan raihan 46 poin.

Macan Putih masih memiliki peluang cukup besar untuk mengamankan tiket championship series karena hanya berjarak satu poin dari PSIS yang berada diurutan keempat.

Laga terakhir mempertemukan PSM vs PSIS.

Duel tersebut digelar di Stadion Batakan, Balikpapan, Kalimantan Timur, Selasa (16/4/2024) mulai pukul 19.00 WIB.

PSM berhasil mengalahkan PSIS dengan skor 3-1.

Kekalahan ini membuat PSIS turun keperingkat keenam dengan raihan 47 poin.

Hal tersebut sekaligus membuat persaingan tiket championship semakin panas.

Pasalnya, dari peringkat keempat hingga  ketujuh hanya berjarak satu poin saja.

Bahkan tim dengan urutan keempat sampai keenam memiliki poin sama yakni 47.

Sedangkan PSM berhak naik keurutan sembilan dengan jumlah poin 41.

Klasemen selengkapnya

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Erick Thohir Minta FIFA dan AFC Restui Laga Timnas Indonesia vs Bahrain Tetap di GBK

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X