Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pep Guardiola Tak Takut dengan Real Madrid, Pede Bawa Man City Gebuk Raja-nya Liga Champions

By Raka Kisdiyatma Galih - Rabu, 17 April 2024 | 19:00 WIB
Pep Guardiola memeluk Kevin de Bruyne dalam laga Man City. De Bruyne jadi pahlawan kemenangan timnya atas Newcastle United dalam lanjutan Liga Inggris di St James' Park (13/1/2024).
PAUL ELLIS/AFP
Pep Guardiola memeluk Kevin de Bruyne dalam laga Man City. De Bruyne jadi pahlawan kemenangan timnya atas Newcastle United dalam lanjutan Liga Inggris di St James' Park (13/1/2024).

BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, menegaskan bahwa timnya tak takut dengan Real Madrid yang mempunyai predikat sebagai raja Liga Champions.

Manchester City akan menjamu Real Madrid pada leg kedua perempat final Liga Champions 2023-2024.

Duel kedua kubu akan berlangsung di Etihad Stadium, Rabu (17/4/2024) waktu setempat atau Kamis pukul 02.00 WIB.

Laga nanti menjadi penentu siapa yang akan lolos ke semifinal.

Sebelumnya, kedua tim bermain imbang 3-3 di Santiago Bernabeu pada pekan lalu.

Hasil tersebut membuat Man City dan Real Madrid punya peluang lolos sama besar.

Namun, The Citizens sedikit lebih diunggulkan karena statusnya sebagai tuan rumah pada pertemuan kedua nanti.

Apalagi, Man City punya kenangan manis ketika menjamu Los Blancos di Etihad Stadium.

Pada leg kedua semifinal Liga Champions musim lalu, Armada Pep Guardiola menghancurkan Real Madrid 4-0 di stadion berkapasitas 53.400 penonton tersebut.

Baca Juga: Pelatih Legendaris Arsenal Sebut The Gunners Punya Peluang Curi Kemenangan di Kandang Bayern Muenchen

Namun, jika berbicara soal pengalaman di kompetisi tertinggi klub Eropa, Man City kalah jauh dari klub ibu kota Spanyol.

Meski berstatus sebagai juara bertahan, Man City baru punya 1 trofi Si Kuping Besar.

Sangat jomplang bila dibandingkan Real Madrid yang sudah 14 kali juara.

Hal inilah yang membuat Pep Guardiola sangat menghormati El Real.

Meski demikian, juru taktik asal Spanyol itu menegaskan bahwa dirinya tak takut dengan mereka.

Guardiola optimistis bakal membawa Man City menyingkirkan Real Madrid.

"Saya tidak takut pada Real Madrid," kata Guardiola seperti dikutip BolaSport.com dari ESPN.

"Saya sangat menghormati mereka."

Baca Juga: Lagi Gak Mood, Xavi Tolak Permintaan Luis Enrique Usai Barcelona Dibantai PSG

"Mereka luar biasa di turnamen ini."

"Akan tetapi, saya sudah menghadapi mereka berkali-kali."

"Saya menghormati Real Madrid dan jika saya mengatakan saya takut pada mereka, saya salah."

"Ada persaingan, Anda ingin mengalahkan mereka dan melakukannya dengan baik."

"Terkadang Anda menang dan terkadang kalah."

"Namun, saya tidak takut pada mereka dan jika mereka mengalahkan saya, kami akan mengucapkan selamat dan berharap mereka dengan baik," tutur eks pelatih Barcelona dan Bayern Muenchen itu.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : ESPN
REKOMENDASI HARI INI

Jadwal Liga Inggris - Ada Big Match Man City Vs Tottenham, Ruben Amorim Debut dengan Man United

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X