BOLASPORT.COM - Pep Guardiola muncul saat pahlawan Real Madrid, Rodrygo, sedang diwawancarai.
Kekecewaan mendalam dirasakan Pep Guardiola pada Liga Champions 2023-2024.
Pelatih asal Spanyol itu gagal membawa Manchester City mempertahankan gelar juara akibat disingkirkan Real Madrid.
The Citizens harus mengakui keunggulan Los Blancos dalam partai leg kedua perempat final di Etihad Stadium, Rabu (17/4/2024) atau Kamis dini hari WIB.
Pertarungan berakhir dengan skor 1-1 hingga 90 menit selesai.
Lesakkan dari Rodrygo membuat Madrid unggul satu gol pada babak pertama.
Selepas rehat, City membalas via Kevin De Bruyne.
Karena kedudukan imbang dan agregat pun seri 4-4, dua kali babak perpanjangan waktu dimainkan, tapi tak ada perubahan.
Alhasil, adu penalti harus ditempuh guna menentukan pemenang.
Akhirnya City kalah 3-4 setelah Bernardo Silva dan Mateo Kovacic gagal nyekor dari titik putih.
Adapun satu-satunya algojo Madrid yang tak mampu menyumbang angka adalah Luka Modric.
Selepas kekalahan menyakitkan di kandang sendiri, Guardiola melintasi Rodrygo yang sedang melakoni wawancara pasca-pertandingan.
Pelatih berkepala plontos itu hanya terus berjalan sembari menatap sang pahlawan Madrid.
"Lihat, Pep baru saja lewat dan menatap saya," kata Rodrygo.
Celetukan Rodrygo disambut tawa oleh reporter wanita yang mewawancarainya.
Guardiola passed by Rodrygo during a post-game interview.
????️????️ Rodrygo: "Look, Pep just passed by and gave me a stare."????????pic.twitter.com/AaLPSsLrG6#MCIRMA #rma #RealMadridCF #ManchesterCityRealMadrid #ucl #ChampionLeague
— Olt Sports (@oltsport_) April 18, 2024
Guardiola boleh gagal memberikan trofi Liga Champions kedua bagi Manchester City.
Kendati demikian, dia masih berpeluang menelurkan dua titel untuk timnya pada musim ini.
Di Liga Inggris, City memimpin klasemen berkat koleksi 73 poin usai menjalani 32 pertandingan.
Mereka unggul dua angka atas Arsenal dan Liverpool sebagai pesaing terdekat.
City juga masih melaju dalam jalur perburuan gelar Piala FA.
Pada Sabtu (20/4/2024), Manchester Biru akan menghadapi Chelsea pada semifinal.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : |
Komentar