BOLASPORT.COM - Pebola voli putri Indonesia, Megawati Hangestri Pertiwi, masih merahasiakan tujuannya setelah Proliga 2024 berakhir.
Kontrak Megawati Hangestri Pertiwi yang sudah habis bersama Daejeon JungKwanJang Red Sparks menghadirkan tanda tanya ke mana dia akan berlabuh.
Sebabnya, saat Proliga 2024 berakhir pada Juli nanti, liga-liga voli dunia baru memanaskan mesin untuk musim kompetisi 2024-2025.
Atlet asal Jember, Jawa Timur, tersebut untuk sementara mengincar musim keduanya di Negeri Ginseng.
Pasalnya Megawati kembali mendaftarkan diri dalam draft pemain asing Asia di Liga Voli Korea untuk musim depan.
Megawati menunjukkan perkembangan yang signifikan selama musim debutnya yang diwarnai momen pesta dan tantangan.
Kiprah Megatron di Korea pun menghasilkan dua pencapaian besar sekaligus yaitu prestasi sebagai atlet dan juga duta bagi dunia voli Tanah Air.
Demam Mega membuat popularitas bola voli meroket.
Baca Juga: Proliga 2024 - Tiket Seri Pertama Yogyakarta Dijual Offline dan Online, Berikut Harganya
Acara Fun Volleyball antara Red Sparks dan Indonesia All Star di Indonesia Arena, Jakarta, Sabtu (20/4/2024), yang meriah pun menjadi bukti.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Thesportstimes.co.kr |
Komentar