Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rekor Pertemuan - Shin Tae-yong Lebih Sering Kalah Jika Bertemu Pelatih Korea Selatan Hwan Sun-hong

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 23 April 2024 | 11:00 WIB
Pelatih timnas U-23 Indonesia Shin Tae-yong saat melawan Yordania di Piala Asia U-23 2024.
PSSI
Pelatih timnas U-23 Indonesia Shin Tae-yong saat melawan Yordania di Piala Asia U-23 2024.

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, akan menjalani pertandingan sulit dengan menghadapi Korea Selatan pada babak delapan besar Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah Bin Khalifa, Doha, Qatar, Kamis (25/4/2024).

Ini akan menjadi laga yang sangat berat bagi Shin Tae-yong.

Shin Tae-yong harus menghadapi racikan dari pelatih Korea Selatan, Hwang Sun-hong.

Juru taktik asal Korea Selatan itu harus segera menemukan cara agar bisa mengalahkan Korea Selatan di bawah komando Hwang Sun-hong.

Dalam rekor pertemuan, Shin Tae-yong ternyata sudah bertemu Hwan Sun-hong sebanyak 12 kali.

Hwang Sun-hong menjadi pelatih kedua yang sering dihadapi Shin Tae-yong.

Di posisi pertama ada mantan pelatih Vietnam, Park Hang-seo, yang sudah bertemu Shin Tae-yong sebanyak 15 kali.

Baca Juga: Akui Telah Berbicara dengan Shin Tae-yong, Pelatih Korea Selatan Lempar Ultimatum ke Timnas U-23 Indonesia

Dilansir dari Transfermarkt, Shin Tae-yong harus was-was dengan taktik dari Hwang Sun-hong.

Pasalnya dari 12 pertemuan yang sudah dijalani, Shin Tae-yong lebih banyak merasakan kekalahan dari Hwang Sun-hong.

Shin Tae-yong hanya sukses meraih dua kemenangan, lima imbang, dan lima kekalahan.

Pertemuan Shin Tae-yong Vs Hwang Sun-hong itu terjadi di K-League 1, K-League Cup, dan K-League FA periode 2009-2012.

Memang sudah 12 tahun lamanya Shin Tae-yong tidak berhadapan dengan Hwang Sun-hong.

Selama 12 pertemuan itu juga Shin Tae-yong membesut klub K-League 1, Seongnam Ilhwa.

Adapun untuk Hwang Sun-hong pertama membesut Busan Ipark sampai 2010 dan pada 2011 pindah ke Pohang Steelers. 

Baca Juga: Kata Shin Tae-yong Usai Timnas U-23 Indonesia Ketemu Korea Selatan

Terlihat juga dalam tiga pertemuan terakhirnya, Shin Tae-yong selalu kalah dari Hwang Sun-hong saat membesut Pohang Steelers.

Adapun dua kemenangan yang dirasakan Shin Tae-yong itu terjadi pada periode 2009 dan 2011.

Laga timnas U-23 Indonesia Vs Korea Selatan menjadi pertemuan ke-13 bagi Shin Tae-yong melawan Hwang Sun-hong.

Ini juga menjadi pertemuan pertama dua pelatih top Korea Selatan di level tim nasional.

Menarik ditunggu siapa yang akan menang dalam pertandingan nanti.

Apakah Shin Tae-yong bisa mencatatkan kemenangan ketiganya atas Hwang Sun-hong.

Atau sebaliknya, dimana Hwang Sun-hong masih tetap perkasa dari Shin Tae-yong.

Baca Juga: Kabar Terbaru dari PSSI Terkait Lobi Nathan Thjoe-A-On untuk Bela Timnas U-23 Indonesia di Perempat Final

Berikut Rekor Pertemuan Shin Tae-yong Vs Hwang Sun-hong

9 Mei 2009 - Seongnam Ilhwa 0-0 Busan Ipark - K-League 1

8 Juli 2009 - Busan Ipark 2-2 Seongnam Ilhwa - Perempat Final K-League Cup

22 Juli 2009 - Seongnam Ilhwa 5-5 Busan Ipark - Perempat Final K-League Cup

12 September 2009 - Busan Ipark 1-2 Seongnam Ilhwa - K-League 1

27 Maret 2010 - Seongnam Ilhwa 1-1 Busan Ipark - K-League 1

9 Oktober 2010 - Busan Ipark 0-0 Seongnam Ilhwa - K-League 1

5 Maret 2011 - Pohang Steelers 1-1 Seongnam Ilhwa - K-League 1

16 Maret 211 - Pohang Steelers 2-0 Seongnam Ilhwa - K-League Cup

24 Agustus 2011 - Seongnam Ilhwa 3-0 Pohan Steelers - K-League FA

30 Oktober 2011 - Seongnam Ilhwa 1-3 Pohang Steelers - K-League 1

8 April 2012 - Seongnam Ilhwa 0-2 Pohang Steelers - K-League 1

5 Agustus 2012 - Pohang Steelers 3-1 Seongnam Ilhwa - K-League 1

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
16
39
2
Chelsea
17
35
3
Arsenal
17
33
4
Nottm Forest
17
31
5
Bournemouth
17
28
6
Aston Villa
17
28
7
Man City
17
27
8
Newcastle
17
26
9
Fulham
17
25
10
Brighton
17
25
Klub
D
P
1
Persebaya
15
34
2
Persib
13
29
3
Borneo
15
26
4
Persija Jakarta
15
25
5
Bali United
14
24
6
Persita
15
24
7
PSM
14
23
8
Dewa United
15
22
9
Arema
15
22
10
PSBS Biak
15
22
Klub
D
P
1
Atlético Madrid
18
41
2
Real Madrid
18
40
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Atalanta
17
40
2
Napoli
17
38
3
Inter
15
34
4
Lazio
17
34
5
Fiorentina
15
31
6
Juventus
17
31
7
Bologna
16
28
8
Milan
16
26
9
Udinese
16
20
10
Roma
17
19
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X