Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Jujur, Ada Rasa Sedih saat Pulangkan Korea Selatan

By Lukman Adhi Kurniawan - Jumat, 26 April 2024 | 07:30 WIB
Pelatih Timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong dalam konferensi pers sebelum laga lawan Korea Selatan pada Rabu (24/4/2024)
PSSI
Pelatih Timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong dalam konferensi pers sebelum laga lawan Korea Selatan pada Rabu (24/4/2024)

BOLASPORT.COM - Pelatih Timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong mengaku senang sekaligus sedih setelah mengalahkan Korea Selatan.

Pada babak perempat final, Garuda Muda menang atas Korea Selatan lewat adu penalti untuk lolos ke semifinal Piala Asia U-23 2024.

Di atas kertas, tentu Korea jadi lawan yang tangguh dan sulit dikalahkan.

Lolos sebagai juara grup, Taegeuk Warriors mencatatkan rekor sempurna dengan tak terkalahkan dan sukses membungkam Jepang di laga terakhir.

Bagi Shin, tentu hasil ini jadi "balas dendam" manis setelah dia sempat meninggalkan Timnas Korea dengan banyak menerima respons negatif.

Salah satunya momen lemparan telur oleh suporter karena gagal lolos dari fase grup di Piala Dunia 2018.

Baca Juga: Singkirkan Negeri Sendiri, Shin Tae-yong Gagalkan Hwang Sun-hong Latih Timnas Senior Korea Selatan?

Shin Tae-yong menjelaskan bahwa setelah tim asuhannya mengalahkan Korea, ada rasa senang dan sedih.

Bertugas sebagai pelatih Garuda Muda, Shin bertugas untuk membawa pulang kemenangan.

Apalagi, secara tegas Indonesia memasang target untuk lolos ke Olimpiade 2024.

"Saya sangat senang, sangat senang,"

"Namun di dalam hati, saya sangat terpukul, ini sulit," kata Shin Tae-yong dilansir BolaSport.com dari laman Donga.

Baca Juga: Timnas U-23 Indonesia Pulangkan Korea dan Lolos Semifinal Piala Asia U-23 2024, Erick Thohir: Garuda Muda Pencetak Sejarah!

Pelatih berusia 53 tahun ini berjanji akan mempersiapkan timnya dengan baik untuk laga selanjutnya.

Indonesia butuh satu kemenangan lagi untuk lolos ke Olimpiade.

Tentunya, mereka harus bekerja keras demi mencapai misi tersebut.

Selanjutnya, Garuda Muda masih menunggu hasil laga antara Arab Saudi melawan Uzbekistan.

"Kami harus menang dan sekarang saya bertanggung jawab atas tim Indonesia."

"Saya harus melakukan yang terbaik untuk Indonesia," lanjutnya.

Baca Juga: Hasil Piala Asia U-23 2024 - Ernando Ari Tepis Dua Penalti, Pratama Arhan Jadi Pahlawan, Timnas U-23 Indonesia Pulangkan Korea Selatan

Shin juga memberikan apresiasi kepada semua pihak yang memberikan dukungan untuk mereka.

Termasuk suporter Indonesia yang rela begadang untuk menonton penampilan Indonesia di laga ini.

Pertandingan melawan Korea selesai cukup larut karena dilaksanakan mulai pukul 00.30 WIB.

"Saya ingin berterima kasih kepada Presiden Federasi Sepakbola Indonesia, semua ofisial."

"Para penggemar Indonesia untuk malam-malam tanpa tidur dan dukungan mereka," pungkasnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Donga.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Champions - Lawan Tinggal 10 Orang, AC Milan Menang dengan Skor Ketat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136