BOLASPORT.COM - Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) dikabarkan kembali menunjuk pelatih asal Korea Selatan untuk menjadi juru taktik Vietnam ke depannya. Pelatih tersebut dikabarkan bernama Kim Sang-sik.
Vietnam memang belum lama ini memecat pelatih Philippe Troussier dari kursi kepelatihan seusai The Golden Star Warriors dihajar timnas Indonesia.
Setelah pemecatan Philippe Troussier, Vietnam dikabarkan tengah sibuk mencari pelatih untuk tim nasional mereka.
Media Vietnam The Thao247 mengabarkan bahwa VFF dikabarkan telah mendapatkan pengganti Philippe Troussier.
Baca Juga: Timnasnya Karam, Pelatih Vietnam Ini Malah Makin Angkuh terhadap Timnas U-23 Indonesia
Federasi Vietnam dikabarkan akan memperkenalkan pelatih baru pada awal Mei 2024 ini.
Media Vietnam mengabarkan bahwa federasi telah melakukan negosiasi dengan pelatih Kim Sang-sik untuk mengambil posisi pelatih tim nasional Vietnam.
Dikabarkan bahwa Kim Sang-sik akan menandatangani kontrak dengan VFF dalam durasi dua tahun.
Dengan begitu, Kim Sang-sik akan menjadi pelatih kedua asal Korea Selatan Vietnam setelah sebelumnya Park Hang-seo.
Sebenarnya kabar Kim Sang-sik menggantikan posisi Philippe Troussier telah mencuat beberapa waktu lalu.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | Thethao247.vn |
Komentar