Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Maarten Paes Bicara Tentang Trip Kilatnya ke Jakarta, dan Janji pada Sang Nenek untuk Bela Timnas Indonesia

By Lukman Adhi Kurniawan - Jumat, 3 Mei 2024 | 15:40 WIB
Pemain Maarten Paes seusai menjalani sumpah menjadi WNI.
PSSI
Pemain Maarten Paes seusai menjalani sumpah menjadi WNI.

BOLASPORT.COM - Maarten Paes bicara tentang alasannya membela timnas Indonesia.

Paes baru saja menjalani sumpah WNI beberapa waktu lalu.

Saat ini dia sedang menunggu hasil sidang pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS) untuk bisa segera tersedia bagi skuad Garuda.

Dia saat memiliki masalah karena memiliki caps bersama timnas U-21 Belanda yang masih harus diselesaikan.

Setelah masalah tersebut terlewati maka perpindahan federasi ke PSSI bisa diselesaikan.

Baca Juga: Pelatih Irak Jujur, Timnas U-23 Indonesia Jadi Lawan Terberat di Piala Asia U-23 2024

Maarten Paes berbagi cerita saat kedatangannya ke Indonesia.

Pemain Dallas FC ini menjalani sumpah WNI pada 30 April lalu di Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenkumham DKI Jakarta.

Namun, dia mengakui bahwa kehadirannya ke Jakarta cukup singkat dan harus kembali ke Amerika Serikat.

"Untuk mendapatkan persetujuan sesegera mungkin agar bisa bermain untuk timnas, untuk mengambil paspor ya pada dasarnya itu."

"Itu adalah perjalanan yang sangat cepat, saya lebih lama berada di pesawat daripada di Jakarta."

"Tapi itu merupakan perjalanan yang sangat-sangat sukses dan ada perbincangan yang bagus di sana."

"Banyak sekali penggemar yang ingin berfoto bersama," kata Maarten Paes dilansir BolaSport.com dari kanal YouTube Dallas FC.

Baca Juga: Sambutan Marc Klok untuk Maarten Paes yang Selangkah Lagi Bela Timnas Indonesia

Pemain berusia 25 tahun ini melanjutkan, salah satu alasannya ingin membela skuad Garuda adalah sang nenek.

Saat dia mengutarakan niatnya tersebut, nenek Paes yang lahir di Indonesia tersebut menyambut dengan antusias.

Dia sendiri cukup dekat dengan neneknya dan sering menghabiskan waktu bersama.

"Kami membicarakan hal ini dan ya, saya melihat dari senyum di matanya bahwa hal ini sangat berarti baginya."

"Jadi ketika berada di sana kemarin, itu adalah perasaan yang teristimewa," tegasnya.

Baca Juga: Target Maarten Paes Bersama Timnas Indonesia Usai Jadi WNI

Paes menilai Indonesia memiliki kans besar untuk bisa lolos ke Piala Dunia 2026.

Apalagi, pasukan Shin Tae-yong selangkah lagi lolos ke putaran ketiga kualifikasi.

"Ada peluang yang tak terbatas di sana (Indonesia), kami berada di kualifikasi untuk Olimpiade bulan Agustus."

"Kami sangat dekat dengan Kualifikasi Piala Dunia tahun 2026 di Amerika, yang akan menjadi momen lingkaran penuh bagi saya.

"Lalu saya pikir hal-hal seperti itu akan selalu terkenang dan ya saya sangat bersyukur dan diberkati memiliki kesempatan itu," ujarnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : Youtube
REKOMENDASI HARI INI

Like Father Like Son, Putra Cristiano Ronaldo Cetak Gol Sundulan Identik dengan CR7

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X