BOLASPORT.COM - Timnas U-23 Indonesia akan melawan Guinea pada laga Play-off Olimpiade 2024 di Centre National du Football de Clairefontaine, Paris, Prancis, Kamis (9/5/2024).
Dalam pertandingan itu, timnas U-23 Indonesia dipastikan tidak bisa diperkuat oleh Rizky Ridho.
Kepastian itu disampaikan secara langsung oleh asisten pelatih timnas U-23 Indonesia, Nova Arianto.
Kepada BolaSport.com, Nova Arianto mengatakan bahwa Rizky Ridho absen karena harus menjalani hukuman akumulasi kartu merah.
Kartu merah itu sebelumnya didapatkan Rizky Ridho pada babak semifinal Piala Asia U-23 2024.
Kala itu, timnas U-23 Indonesia melawan Uzbekistan di Stadion Abdullah Bin Khalifa, Doha, Qatar, Senin (29/4/2024).
Rizky Ridho mendapatkan kartu merah pada babak kedua usai melanggar keras salah satu pemain Uzbekistan.
Timnas U-23 Indonesia pun kalah 0-2 dari Uzbekistan.
Pada pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024, Rizky Ridho juga absen membela timnas U-23 Indonesia melawan Irak.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar