BOLASPORT.COM - Persija Jakarta akan mengikuti sebuah turnamen mini yang bertajuk RCTI Premium Sports di Jakarta International Stadium (JIS), Sunter, Jakarta Utara, pada 30 Mei dan 2 Juni 2024.
Selain Persija, ada PSIS Semarang dan dua klub asal Malaysia yakni Selangor FC serta Sabah FC yang juga ambil bagian.
Direktur Utama Persija, Ambono Janurianto, menyambut baik turnamen mini tersebut.
Menurutnya, turnamen ini menjadi salah satu persiapan pramusim Macan Kemayoran untuk berlaga di Liga 1 2024/2025.
Seperti diketahui, Persija baru saja menyelesaikan Liga 1 2023/2024 pada 30 April 2024.
Tim asuhan Thomas Doll itu menduduki peringkat kedelapan dan gagal melaju ke babak Championship Series Liga 1 2023/2024.
"Ini merupakan suatu rangkaian persiapan kami untuk musim depan."
"Mudah-mudahan lewat turnamen ini kami bisa meramu tim yang lebih baik lagi," kata Ambono Janurianto, Rabu (8/5/2024).
Ambono Janurianto juga senang turnamen ini diikuti oleh Selangor FC dan Sabah FC.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar