BOLASPORT.COM - Pelatih tunggal putra nasional Malaysia, Hendrawan, tidak akan meninggalkan timnas. Hal tersebut dipastikan kepala administrasi Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM), Michelle Chai.
Absennya Hendrawan pada Thomas Cup 2024 di Chengdu, China pada 27 April-5 Mei dan fakta bahwa Ng Tze Yong tidak lolos ke Olimpiade Paris2024 akan menghidupkan kembali spekulasi dia akan meninggalkan tim nasional lagi.
Michelle mengklarifikasi bahwa Hendrawan berada di Kuala Lumpur untuk memantau perkembangan rehabilitasi Ng Tze Yong.
Kabar tersebut mengemuka menjelang akhir tahun lalu. Namun, Hendrawan keluar dan menegaskan komitmennya membantu Ng lolos ke Olimpiade Paris 2024.
Namun, operasi punggung membuat Ng absen dan mengakhiri peluang pemain berusia 24 tahun itu untuk lolos ke Olimpiade.
Pemain peringkat ke-10 dunia Lee Zii Jia akan menjadi satu-satunya pemain tunggal putra Malaysia yang tampil di Paris.
Michelle menepis spekulasi bahwa Hendrawan akan berhenti dari pekerjaannya dan kemungkinan kembali menjadi pelatih di Indonesia.
"Hendrawan, seperti beberapa pelatih lainnya, memiliki kontrak hingga akhir tahun dan akan tetap menjalankan tanggung jawabnya sebagai pelatih tunggal putra," kata Michelle dilansir The Star.
Baca Juga: Final Thomas Cup 2024 Lawan China Jadi Simulasi Olimpiade yang Bagus bagi Jonatan Christie
Meski Ng tidak lolos, hal itu tidak mengubah peran Hendrawan sebagai pelatih tunggal dan ia akan tetap melanjutkan persiapannya.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Thestar.com.my |
Komentar