Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-23 Indonesia Sudah Berjuang, Target Telah Tercapai, Netizen Jangan Caci Maki!

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 9 Mei 2024 | 23:15 WIB
Momen laga timnas U-23 Indonesia vs timnas U-23 Guinea di play-off Olimpiade 2024.
PSSI
Momen laga timnas U-23 Indonesia vs timnas U-23 Guinea di play-off Olimpiade 2024.

STADION Manahan, Solo, Jawa Tengah, menjadi saksi untuk pertama kalinya timnas U-23 Indonesia lolos ke Piala Asia U-23 2024. Turkmenistan dan Taiwan menjadi saksi sejarah bahwa sepak bola Indonesia di level U-23 sedang maju.

Suporter Indonesia yang berada di kandang Persis Solo itu bersuka cita usai menyaksikan perjuangan Garuda Muda. Mereka sudah tidak sabar untuk melihat timnas U-23 Indonesia tampil di Piala Asia U-23 2024 yang digelar di Qatar pada 15 April sampai 3 Mei 2024.

Setelah menjalani Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 pada September 2023, waktu ternyata cepat berlalu. Tiba-tiba timnas U-23 Indonesia akan tampil lagi di turnamen yang sudah ditunggu-tunggu pecinta sepak bola Tanah Air.

Banyak problem yang harus dilewati Shin Tae-yong untuk mengumpulkan pemain-pemain terbaiknya di timnas U-23 Indonesia. Juru taktik asal Korea Selatan itu tidak bisa memanggil pemain-pemain terbaiknya karena berbagai macam hal.

Piala Asia U-23 2024 bukan agenda resmi FIFA. Sehingga klub-klub pun berhak untuk melarang pemainnya bergabung ke timnas U-23 Indonesia.

PSSI langsung bergerak cepat agar persiapan Shin Tae-yong bersama timnas U-23 Indonesia tidak terganggu. Federasi Sepak Bola Indonesia itu langsung mengambil keputusan untuk menghentikan sejenak Liga 1 2023/2024 pada awal April lalu.

Baca Juga: Ivar Jenner Pakai Mode Preman Lawan Guinea, Netizen Bahagia

PSSI mendapatkan kritikan pedas dari anggotanya karena tiba-tiba saja menunda Liga 1 2023/2024 yang sedang memasuki masa krusial. Mau tidak mau PSSI langsung mengumumkan lagi bahwa Liga 1 2023/2024 tetap berjalan, asalkan para pemain yang dibutuhkan Shin Tae-yong tetap bisa membela timnas U-23 Indonesia.

Shin Tae-yong mengucapkan banyak terima kasih kepada pelatih-pelatih di Liga 1 2023/2024 yang sudah mengikhlaskan pemainnya untuk membela timnas U-23 Indonesia. Pelatih berusia 53 tahun itu berjanji akan memberikan yang terbaik untuk skuad Garuda Muda di turnamen tersebut.

Permasalah di level lokal sudah selesai, tinggal pemain-pemain abroad. Shin Tae-yong tidak ada masalah untuk memanggil Marselino Ferdinan, Pratama Arhan, Ivar Jenner, dan Rafael Struick.

Namun ada dua pemain abroad yakni Nathan Tjoe-A-On dan Justin Hubner yang semula tidak dilepas klubnya. Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, langsung turun tangan untuk melobi Cerezo Osaka dan SC Heerenveen.

Akhirnya Cerezo Osaka langsung setuju untuk melepas Justin Hubner pada 17 April 2024, atau dua hari setelah timnas U-23 Indonesia melawan Qatar pada laga perdana Grup A Piala Asia U-23 2024. Untuk Nathan Tjoe-A-On dari awal SC Heerenveen memang tidak mau melepasnya.

Hingga akhirnya ada kabar baik bahwa klub asal Belanda itu rela melepas Nathan Tjoe-A-On ke timnas U-23 Indonesia. Pemain keturunan itu akhirnya datang beberapa jam sebelum timnas U-23 Indonesia melawan Qatar pada 15 April 2024.

Baca Juga: Hasil Play-off AFC-CAF - Shin Tae-yong Kartu Merah, Timnas U-23 Indonesia Gagal ke Olimpiade 2024 Usai Kalah dari Guinea

Sayangnya, dua pemain yang diinginkan Shin Tae-yong yakni Elkan Baggott dan Alfreandra Dewangga tidak bisa bergabung. Sebab, Elkan Baggott mengalami cedera dan Alfreandra Dewangga baru saja menjalani operasi kecil pada bagian ketiaknya.

Shin Tae-yong akhirnya mempunyai 23 pemain fix untuk bertarung di Piala Asia U-23 2024. Dengan pemain lengkap itu, ia berjanji bahwa akan membawa timnas U-23 Indonesia lolos ke babak semifinal Piala Asia U-23 2024.

Target Shin Tae-yong itu melebihi keinginan dari PSSI. PSSI hanya meminta Shin Tae-yong membawa timnas U-23 Indonesia lolos ke babak delapan besar Piala Asia U-23 2024.

Seiring berjalannya waktu, timnas U-23 Indonesia akhirnya lolos ke babak delapan besar Piala Asia U-23 2024. Marselino Ferdinan dkk mendapatkan enam poin hasil meraih kemenangan atas Australia dengan skor 1-0 dan menekuk Yordania 4-1.

Satu-satunya kekalahan timnas U-23 Indonesia dirasakan saat bertemu Qatar dengan skor 0-2. Itu pun timnas U-23 Indonesia harus bermain dengan sembilan pemain usai Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta diganjar kartu merah.

Wasit yang memimpin pertandingan itu dinilai tidak adil dan merugikan timnas U-23 Indonesia. Di babak delapan besar, Shin Tae-yong dipertemukan lawan berat yakni Korea Selatan yang merupakan negara asalnya.

Baca Juga: Hasil Babak I - Timnas U-23 Indonesia Tertinggal dari Guinea, Ernando Ari Gagal Halau Tendangan Penalti Ilaix Moriba

Shin Tae-yong harus bersikap profesional untuk bisa mengalahkan Korea Selatan. Adapun Shin Tae-yong merupakan sosok pelatih yang terkenal di Negeri Gingseng karena pernah menjadi juru taktik di tim nasional sana dari level U-20, U-23, dan senior.

Di atas kertas, timnas U-23 Indonesia diprediksi kalah dari Korea Selatan. Namun ternyata timnas U-23 Indonesia menunjukan diri bahwa mereka tidak kalah dari Taeguk Warriors.

Benar saja, timnas U-23 Indonesia lolos ke semifinal Piala Asia U-23 2024 dengan menumbangkan Korea Selatan lewat babak adu tendangan penalti 11-10. Kedua tim sebelumnya bermain imbang 2-2.

Lolos ke semifinal memberikan kejutan untuk masyarakat Indonesia. Shin Tae-yong dipuji-puji karena berhasil memulangkan negaranya itu.

Target yang ia katakan kepada PSSI akhirnya tercapai. Peluang ke Olimpiade 2024 Paris pun kini terbuka.

Memang sejak awal Shin Tae-yong tidak menargetkan timnas U-23 Indonesia lolos Olimpiade 2024 Paris. Targetnya sudah ia dapatkan, lolos ke Olimpiade 2024 Paris hanya bonus.

Baca Juga: Persija Coret Dua Pemain dan Tidak Bawa Skuad Timnas U-23 Indonesia ke Mini Turnamen di JIS

Beban pun kini terlihat di wajah pemain timnas U-23 Indonesia yang dituntut untuk lolos ke Olimpiade 2024 Paris. Ditambah komentar-komentar netizen di media sosial yang membuat para pemain timnas U-23 Indonesia kepikiran.

Hingga akhirnya timnas U-23 Indonesia kalah 0-2 dari Uzbekistan pada babak semifinal Piala Asia U-23 2024. Peluang timnas U-23 Indonesia untuk ke Olimpiade 2024 Paris masih ada harapan lewat perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024

Sayangnya, timnas U-23 Indonesia kalah lagi 1-2 dari Irak pada babak tersebut. Kekalahan dari Irak sebenarnya sudah cukup bagi timnas U-23 Indonesia yang telah sukses menembus semifinal dalam debut pertamanya.

Jangan lagi diberikan tekanan kepada pemain untuk mendapatkan satu tiket terakhir ke Olimpiade 2024 Paris lewat pertandingan Play-off. Beberapa pemain timnas U-23 Indonesia pun mendapatkan serangan kritikan dari netizen hingga ada yang menangis seperti Marselino Ferdinan.

Ingat, mereka sudah berjuang. Targetnya itu hanya semifinal Piala Asia U-23 2024, bukan lolos ke Olimpiade 2024. Ini debut pertama mereka di turnamen yang dijuarai Jepang itu.

Hingga akhirnya timnas U-23 Indonesia harus menjalani pertandingan melawan Guinea dalam laga Play-off Olimpiade 2024 di INF Clairefontaine, Paris, Prancis, Kamis (9/5/2024). Polemik kembali datang karena Shin Tae-yong tidak bisa menurunkan skuad terbaiknya melawan Guinea.

Baca Juga: Dari 400 Lembar, FIFA Hanya Kasih 100 Tiket ke Suporter Timnas U-23 Indonesia untuk Lawan Guinea

Rizky Ridho absen karena harus menjalani hukuman akumulasi kartu merah. Justin Hubner harus kembali ke Cerezo Osaka karena masa pelepasannya cuma sampai Piala Asia U-23 2024 berakhir.

Shin Tae-yong langsung memanggil dua pemain baru yakni Elkan Baggott dan Alfreandra Dewangga. PSSI langsung mengirimkan surat kepada Ipswich Town dan PSIS Semarang.

Alfreandra Dewangga akhirnya datang ke Paris untuk menggantikan Rizky Ridho. Adapun Elkan Baggott tidak jelas. 

Surat dari PSSI tidak direspon Ipswich Town. Elkan Baggott juga tidak membalas pesan dari pengurus PSSI. Cukup aneh memang karena Elkan Baggott tidak dalam menjalani pertandingan.

Masa peminjaman Elkan Baggott ke Bristol Rovers sudah selesai. Elkan Baggott sudah kembali ke Ipswich Town. Ipswich Town pun juga sudah tidak ada pertandingan karena baru saja promosi ke Liga Inggris.

Banyak kabar angin datang bahwa sebenarnya Elkan Baggott sedang menikmati liburan setelah menjalani jadwal padat di musim 2023/2024. Apapun yang terjadi dengan Elkan Baggott, tim pelatih timnas U-23 Indonesia menyatakan anak-anak asuhnya sudah siap bertanding melawan Guinea.

Baca Juga: Instagram Bintang Guinea Diserbu Suporter Timnas Indonesia Jelang Hadapi Garuda Muda, Disuruh Ngalah hingga Diminta Jangan Main

Benar saja dalam pertandingan itu timnas U-23 Indonesia tampil fight. Sayang beberapa keputusan wasit merugikan timnas U-23 Indonesia hingga Shin Tae-yong kena kartu merah.

Timnas U-23 Indonesia kalah 0-1 dari Guinea. Tiket ke Olimpiade 2024 Paris gagal didapatkan. Masyarakat Indonesia jangan marah. Muhammad Ferarri dkk sudah berjuang semaksimal mungkin.

Ingat dari tulisan di atas. Shin Tae-yong hanya sejak awal hanya ingin timnas U-23 Indonesia lolos ke semifinal Piala Asia U-23 2024. Target itu sudah didapatkan, jangan memaksa untuk meminta lebih. Apalagi sampai mencaci maki pemain kita.

Mari lupakan Olimpiade 2024 Paris. Kini fokus ke pertandingan Juni nanti, dimana timnas Indonesia bermain. Ya, mayoritas pemain U-23 merupakan pilar senior di timnas Indonesia.

Juni nanti timnas Indonesia akan bertanding melawan Irak dan Filipina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat. Satu kemenangan saja sudah cukup membawa timnas Indonesia lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Tetap semangat Marselino Ferdinan dkk. Tegakan kepala kalian, perjalanan masih panjang. Terima kasih atas perjuangannya. Terima kasih atas kerja kerasnya. Terima kasih sebanyak-banyaknya.

Hormat untuk Shin Tae-yong, tim pelatih, dan pemain timnas U-23 Indonesia. Jadikan ini pengalaman berharga untuk karir masa depan sebagai pesepakbola profesional. Terakhir, kembali lebih kuat!

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Champions Asia - Cristiano Ronaldo Sakit, Al Nassr Kesulitan dan Ditahan Wakil Irak

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
4
12
2
Arsenal
4
10
3
Newcastle
4
10
4
Liverpool
4
9
5
Aston Villa
4
9
6
Brighton
4
8
7
Nottm Forest
4
8
8
Chelsea
4
7
9
Brentford
4
6
10
Man United
4
6
Klub
D
P
1
Borneo
4
10
2
PSM
5
10
3
Persebaya
4
10
4
Persib
5
9
5
Persija Jakarta
4
7
6
Persita
4
7
7
Bali United
4
7
8
Malut United
4
6
9
PSIS Semarang
5
6
10
Arema
5
6
Klub
D
P
1
Barcelona
5
15
2
Real Madrid
5
11
3
Atlético Madrid
5
11
4
Villarreal
5
11
5
Celta Vigo
5
9
6
Alavés
5
7
7
Girona
5
7
8
Athletic Club
5
7
9
Espanyol
5
7
10
Osasuna
4
7
Klub
D
P
1
Napoli
4
9
2
Inter
4
8
3
Juventus
4
8
4
Torino
4
8
5
Udinese
3
7
6
Verona
3
6
7
Empoli
4
6
8
Atalanta
4
6
9
Milan
4
5
10
Genoa
4
5
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
312
2
F. Bagnaia
305
3
M. Marquez
259
4
E. Bastianini
250
5
B. Binder
161
6
P. Acosta
152
7
M. Viñales
139
8
A. Espargaro
119
9
F. Di Giannantonio
119
10
A. Marquez
114
Close Ads X