Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Usai Piala AFF U-19 2024, Jawa Timur Bakal Jadi Tuan Rumah Kualifikasi Piala Asia U-20 2025?

By Sasongko Dwi Saputro - Jumat, 10 Mei 2024 | 21:15 WIB
Arkhan Kaka Putra mendapatkan pelukan dari sejumlah rekannya seusai ia mencetak gol dalam match day kedua babak penyisihan grup A Piala Dunia U-17 2023 antara timnas U-17 Indonesia versus timnas U-17 Panama di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Senin (13/11/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Arkhan Kaka Putra mendapatkan pelukan dari sejumlah rekannya seusai ia mencetak gol dalam match day kedua babak penyisihan grup A Piala Dunia U-17 2023 antara timnas U-17 Indonesia versus timnas U-17 Panama di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Senin (13/11/2023).

BOLASPORT.COM - Jawa Timur bakal menjadi tuan rumah Kualifikasi Piala Asia U-20 2025.

Sebelumnya, Jawa Timur resmi diumumkan menjadi tuan rumah Piala AFF U-19 2024.

Pengumuman tersebut disampaikan melalui akun Instagram milik ASEAN Football.

ASEAN Football mengumumkan bahwa Surabaya bakal menjadi tuan rumah turnamen Piala AFF U-19 2024.

Masih menurut akun yang sama, ada dua stadion yang akan digunakan untuk Piala AFF U-19 2024.

Dua stadion yang dimaksud adalah Stadion Gelora Bung Tomo dan Stadion Gelora 10 November.

Stadion yang pertama pernah dipakai untuk Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 dan Piala Dunia U-17 2023.

Stadion Gelora Bung Tomo melangsungkan semua laga Timnas U-17 Indonesia di Grup A dan dua laga babak 16 besar.

Baca Juga: Piala Asia U-17 Wanita 2024 - Cukur Australia 4-1, Jepang Pastikan Satu Tiket ke Semifinal

Sayangnya, Timnas U-17 Indonesia waktu itu gagal melaju ke babak berikutnya usai menempati posisi kelima di peringkat ketiga terbaik.

Timnas U-20 Indonesia tampil memukau saat tampil di Surabaya usai menyapu bersih kemenangan di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.

Timnas U-20 Indonesia menyapu bersih kemenangan dan lolos ke putaran final sebagai juara grup.

Selain dua event tersebut, Stadion Gelora Bung Tomo juga pernah melangsungkan dua laga Timnas Indonesia senior.

Dua laga yang dimaksud adalah Timnas Indonesia vs Palestina (Juni 2023) dan Timnas Indonesia vs Turkmenistan (September 2023).

Sementara itu, akun Instagram resmi milik Pemerintah Provinsi Jawa Timur mengisyaratkan bahwa publik tanah air bisa mendukung perjuangan tim asuhan Indra Sjafri di babak Kualifikasi Piala Asia U-20 2025.

Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 rencananya bakal dilangsungkan pada September 2024.

"Sampai Bertemu di Piala AFF U-19 2024, Juli 2024 dan Kualifikasi Piala Asia U-20 2025, September 2024," tulis akun Pemerintah Provinsi Jawa Timur di Instagram.

Baca Juga: Pesan Erick Thohir Usai Timnas U-23 Indonesia Gagal ke Olimpiade: Jangan Menangis, Balas di Kualifikasi Piala Dunia 2026!

"Halo #WargaJatim, dua event sepakbola besar segera tiba!⚽️"

"Pada Juli, kita akan mendukung tim kita di Piala AFF U-19 dan di bulan September untuk Kualifikasi Piala Asia U-20."

"Yang menarik, dua pemain dari klub Jawab Timur termasuk dalam skuad nasional U-20 dari 37 pemain yang dipilih looh."

"Kita tunjukkan dukungan penuh ya! Jangan sampai ketinggalan, mari kita dukung bersama perjuangan mereka di lapangan!" tutupnya.

Meski begitu, Pemerintah Provinsi Jawa Timur belum memastikan venue untuk Kualifikasi Piala Asia U-20 2025.

Sebelumnya, beberapa stadion di Jawa Timur pernah digunakan untuk melangsungkan turnamen internasional.

Dua diantaranya adalah Stadion Gelora Delta Sidoarjo dan Stadion Tri Dharma, Gresik untuk Piala AFF U-19 2013.

Stadion yang pertama juga pernah menghelat turnamen Piala AFF U-16 2018 dan Piala AFF U-19 2018.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Mochamad Hary Prasetya
Sumber : Instagram
REKOMENDASI HARI INI

Cristiano Ronaldo Jadi Agen Dadakan, Bantu Rekrut Titisan Lionel Messi yang Gagal ke Al Nassr

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Osasuna
14
22
6
Girona
14
21
7
Mallorca
14
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X