Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Messi dari Turki Makin Dapat Kepercayaan dari Carlo Ancelotti, Masa Depan Real Madrid Terjamin

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Minggu, 12 Mei 2024 | 19:40 WIB
Masa depan Real Madrid semakin terjamin karena pemain berjuluk Lionel Messi dari Turki, Arda Guler, makin dapat kepercayaan dari Carlo Ancelotti.
ANDER GILLENEA / AFP
Masa depan Real Madrid semakin terjamin karena pemain berjuluk Lionel Messi dari Turki, Arda Guler, makin dapat kepercayaan dari Carlo Ancelotti.

BOLASPORT.COM - Masa depan Real Madrid semakin terjamin karena pemain berjuluk Lionel Messi dari Turki, Arda Guler, makin dapat kepercayaan dari Carlo Ancelotti.

Nama wonderkid Real Madrid, Arda Guler, kembali mendapat sorotan dari berbagai media Spanyol.

Pasalnya, Guler kembali bermain sebagai starter saat Real Madrid berhadapan dengan Granada pada Sabtu (11/5/2024).

Dalam laga tersebut, Guler tidak hanya menjadi starter, tetapi juga berhasil mencetak gol.

Gelandang asal Turki tersebut sukses mencetak gol kedua Real Madrid ke gawang Granada.

Guler menjebol gawang Granada usai memanfaatkan assist dari bek kiri Real Madrid, Fran Garcia.

Dengan gol tersebut, Guler kini sudah mencetak tiga gol untuk Los Blancos di ajang Liga Spanyol.

Baca Juga: Dulu Dicap Pembelian Gagal Real Madrid, Arda Guler Kini Punya Jumlah Gol Lebih Banyak dari Wonderkid Berharga Barcelona

Padahal, Guler sebelumnya sering mendapatkan kritikan dan diragukan performanya oleh banyak pihak.

Terlebih lagi, banyak kabar yang menyebutkan bahwa pemain berjuluk Lionel Messi dari Turki itu sering berulah.

Bahkan, ada rumor yang mengatakan bahwa Real Madrid sudah lelah dengan Guler dan ingin melepasnya pada musim panas 2024 mendatang.

Meski demikian, Guler terus menunjukkan kelasnya dari waktu ke waktu.

Gelandang jebolan Fenerbahce itu pun semakin membuat pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, yakin dengan kemampuannya.

Bahkan, setelah laga melawan Granada, Ancelotti memberikan pujian khusus kepada Guler.

Dilansir BolaSport.com dari Football Espana, Ancelotti menyebut bahwa Guler adalah seorang pemain dengan talenta luar biasa.

Baca Juga: Momen Jude Bellingham Dilarang Main oleh Ancelotti, Real Madrid Malah Jadi Tim Pembantai

Selebrasi Arda Guler usai mencetak gol ke gawang Real Sociedad, Sabtu (27/4/2024) dini hari WIB.
TWITTER.COM/VINIA_BALL
Selebrasi Arda Guler usai mencetak gol ke gawang Real Sociedad, Sabtu (27/4/2024) dini hari WIB.

Tidak hanya itu, Ancelotti juga menyebut gelandang berusia 19 tahun tersebut sangat efektif dan cepat.

Ancelotti mengaku tidak tahu batas dari performa yang dimiliki oleh Guler saat ini.

Namun, Ancelotti yakin bahwa ia bisa menunjukkan performa yang semakin baik ke depannya.

"Ia memperlihatkan talenta yang luar biasa, ia sangat efektif dan memiliki kecepatan," ucap Ancelotti.

"Saya tidak tahu berapa batas kemampuannya, sulit untuk mengatakannya saat ini, tetapi dia secara alami berbakat dan dia melakukannya dengan sangat baik," imbuhnya.

Matangnya performa Guler semakin menunjukkan bahwa masa depan Real Madrid terjamin.

Pasalnya, Los Blancos saat ini memiliki pemain-pemain muda berbakat yang ada dalam skuad mereka.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Spanyol - Raja Liga Europa Ditenggelamkan Kapal Selam Kuning, Real Madrid Jaga Kesempurnaan

Nama-nama seperti Vinicius Junior, Rodrygo Goes, Jude Bellingham, dan Brahim Diaz menjadi masa depan Real Madrid.

Tidak hanya itu, ada juga Aurelien Tchouameni dan Eduardo Camavinga yang ada di lini tengah.

Masih ada juga Kylian Mbappe dan Endrick Felipe yang diperkirakan akan datang pada musim panas 2024 nanti.

Menarik untuk ditunggui bagaimana penampilan Real Madrid pada musim depan dengan para pemain mudanya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

BWF World Tour Finals 2024 - Sudah Lama Tak Juara Sejak Era Lee Chong Wei, Urgensi Rexy Mainaky pada 6 Kontestan Malaysia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136