BOLASPORT.COM - Momen kacau Old Trafford yang kebanjiran menjadi salah satu bukti ucapan Cristiano Ronaldo jelang kepergian dari Man United tidak asal-asalan.
Bukan cuma dihujani gol-gol lawan sangat deras musim ini, Manchester United menjadi korban guyuran hujan dahsyat secara harfiah yang mengacaukan Old Trafford.
Minggu (12/5/2024), arena berdaya tampung 74.310 penonton menjadi sorotan dan bulan-bulanan khalayak setelah terjadi kebocoran parah dari atap stadion.
Hujan yang begitu deras sampai membentuk air terjun dadakan di area East Stand.
Air pun membuncah dari pojokan antara tribune Sir Alex Ferguson dan East Stand hingga mengalir ke kursi penonton di bagian bawahnya.
Kebocoran parah ini sampai merembet ke area ruang ganti pemain dan membentuk sungai-sungai kecil di tepi lapangan serta antara kursi stadion.
Begitu kacaunya suasana sampai menyebabkan munculnya bahan candaan di medsos.
Old Trafford dibilang memiliki air terjun tertinggi keempat di Inggris.
Hal itu lantaran jeram yang jatuh di sekitar East Stand tumpah dari ketinggian 55 meter sampai permukaan lapangan.
Perkiraan tingginya cuma kalah dari air terjun di negara tersebut, yakni Cauldron Snot (60 meter), Canonteign Falls (70) dan Cautley Spout (76).
The Old Trafford waterfall ???? pic.twitter.com/2Xibzh200l
— Sky Sports Premier League (@SkySportsPL) May 12, 2024
Intensitas hujan yang mengguyur Manchester memang berada di atas normal pada Ahad kemarin.
Dikutip BolaSport.com dari BBC, curah hujan selama dua jam pascalaga kontra Arsenal itu mencapai 41 milimeter.
Sebagai komparasi, sepanjang Mei 2023, angka rataan curah hujan di wilayah sekitaran Old Trafford hanya 29 milimeter.
Kebocoran parah di stadion semegah itu tak ayal memunculkan isu soal payahnya pengelolaan klub terhadap kandang mereka sendiri.
Keluarga Glazer hanya mau mengucurkan sedikit dana guna merestrukturisasi arena terbesar kedua di Inggris yang sebenarnya sudah banyak kebobrokan dari dalam.
Situasi ini senada dengan ucapan eks superstar Man United, Cristiano Ronaldo, beberapa saat sebelum angkat kaki dari Old Trafford.
The away dressing room at Old Trafford yesterday… ????
Ridiculous a club of Manchester United’s size has a stadium in such poor condition. How does that song go again? ???? pic.twitter.com/qdf5ASLZKA
— Football Away Days (@FBAwayDays) May 13, 2024
Ronaldo dicibir banyak pihak, terutama oleh pihak internal klub, karena dituding menjelek-jelekkan Manchester United selain juga dibumbui konfliknya dengan Erik ten Hag.
Kala itu CR7 mengkritik pengelolaan infrastruktur di klub yang sudah jauh ketinggalan zaman.
Fasilitas latihan di Carrington hingga Old Trafford menjadi sorotan.
"Tak ada yang berubah sejak saya pergi," katanya dalam interviu dengan Piers Morgan jelang akhir 2022 lalu.
"Saya pikir saya akan melihat teknologi baru, infrastruktur."
"Saya melihat hal yang saya lihat ketika masih berumur 20 tahun," lanjut megabintang Portugal yang membela United selama dua periode (2003-2009, 2021-2022).
Setahun lebih pasca-kepergiannya, ucapan soal performa tim bersama Ten Hag maupun sindiran tentang infrastruktur usang seolah menjadi realitas.
Kebobrokan Old Trafford menyisakan PR besar bagi Sir Jim Ratcliffe untuk membenahi klub dari segi nonteknis maupun teknis.
Total, sejak 2010 Keluarga Glazer hanya menginvestasikan 118 juta pounds untuk pengembangan infrastruktur stadion.
Miris, jumlah tersebut kalah dari dana perbaikan markas klub sekelas Brighton (195 juta pounds), bahkan Leicester City (153) dan Brentford (126).
Sir Jim berjanji akan mengucurkan investasi awal 237 juta pounds untuk pengembangan Old Trafford.
"Anda harus mengarahkan jari kepada Keluarga Glazer, mereka jelas tidak memperhatikan sisi sepak bola," kata pandit yang juga eks pelatih sejumlah klub Liga Inggris, Alan Pardew.
Old Trafford underwater after the storms in Manchester yesterday ☔️ pic.twitter.com/c7wLBwUrnH
— ESPN UK (@ESPNUK) May 13, 2024
"Dalam hal finansial, bagus, Anda mengambil semua uang. Selamat."
"Apa yang Anda tinggalkan?"
"Sebuah klub yang berada dalam krisis masif dan Ratcliffe akan memungut kepingan-kepingan (masalah), dan dia memiliki pekerjaan besar," ujarnya kepada Talksport.
Kebocoran di Old Trafford paralel dengan kebobrokan Man United sendiri ihwal kinerja di atas lapangan.
Kekalahan 0-1 dari Arsenal pada laga tersebut membuat Man United terlempar semakin jauh dari persaingan ke Eropa.
Pasukan Ten Hag hanya meraup 54 poin dari 36 partai sambil nangkring di peringkat 8 klasemen Liga Inggris.
Old Trafford is the only stadium in the world which has a built-in waterfall feature at their ground.
— Footy Humour (@FootyHumour) May 12, 2024
pic.twitter.com/gWbRX4TPx2
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | BBC.com, Talksport.com |
Komentar