Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Wajah Baru! 8 Pemain Keturunan dari Eropa hingga Amerika Bakal Perkuat Filipina untuk Lawan Timnas Indonesia, 1 Nama Pernah Hadapi Maarten Paes

By Metta Rahma Melati - Kamis, 16 Mei 2024 | 10:30 WIB
Bek timnas Indonesia, Sandy Walsh, saat berduel dengan pemain Filipina, Selasa (21/11/2023).
PSSI
Bek timnas Indonesia, Sandy Walsh, saat berduel dengan pemain Filipina, Selasa (21/11/2023).

BOLASPORT.COM - Filipina berpeluang diperkuat delapan wajah baru pemain keturunan pada dua laga tersisa di babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Filipina menyisakan dua pertandingan melawan Vietnam dan timnas Indonesia.

Laga melawan Vietnam akan digelar di My Dinh National Stadium, 6 Juni 2024.

Sementara pertandingan melawan timnas Indonesia bakal digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 11 Juni 2024.

Pelatih timnas Filipina, Tom Saintfiet mengatakan sejumlah pemain asing kemungkinan akan bergabung untuk dua pertandingan di atas.

Adapun delapan pemain yang dimaksud ialah Raphael Obermair (SV Paderbon, 2.Bunderliga), Anthony Markanich (St. Louis CITY, MLS/divisi utama liga Amerika Serikat), Joseph Baccay (Odd, Eliserien/divisi utama liga Norwegia), Zico Bailey (New Mesxio Utd, USLC/divisi dua Amerika Serikat), Dylan Demuynck (Dylan Demunynck, Zulte Waregem), Johannes Selven, Vestri, Besta deild/divisi utama liga Islandia), Bjorn Martin Christensen, Aalesund, OBOS-ligaen/divisi dua liga Norwegia), dan Adrian Ugelvik, Levanger, OBOS-ligaen/divisi dua liga Norwegia).

Baca Juga: Kabar Buruk Terpa Irak Jelang Lawan Timnas Indonesia pada Juni di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Pemain timnas Indonesia, Saddil Ramdani, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Filipina, Selasa (21/11/2023).
PSSI
Pemain timnas Indonesia, Saddil Ramdani, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Filipina, Selasa (21/11/2023).

"Sembilan puluh persen, secara teori, sudah masuk dan paspornya sudah siap untuk pertandingan bulan Juni," kata Saintfiet, dilansir dari Spin.

Raphael Obermair telah masuk radar timnas Filipina dalam beberapa waktu.

Ia dipanggil timnas sejak dua tahun lalu, tetapi belum bermain.

Anthony Markanich bermain di Mojor Soccer League/MLS bersama St. Louis CITY sejak Agustus 2023.

Bersama St. Louis CITY musim 2024, ia sudah bermain 11 laga di MLS dengan 889 menit bermain.

Baca Juga: Jadwal Semifinal Leg Kedua Championship Series Liga 1 - LIVE Indosiar Sajian Panas Akhir Pekan Ini, Siapa Layak ke Final?

Bek kiri 24 tahun itu pernah melawan calon kiper timnas Indonesia Maarten Paes.

Ia tampil sebagai starter saat melawan FC Dallas yang diperkuat Maarten Paes pada pekan ketujuh, Minggu, 7 April 2024.

Laga itu berakhir sama kuat dengan skor 0-0.

Saat ini, posisi Filipina di Grup F berada di dasar klasemen dengan satu poin.

Filipina membutuhkan kemenangan atas Vietnam dan timnas Indonesia untuk menjaga peluang lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Jika gagal lolos, Filipina akan bermain di babak ketiga Kualifikasi Piala Asia 2027.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : spin.ph
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
29
70
2
Arsenal
28
55
3
Nottm Forest
28
51
4
Chelsea
28
49
5
Man City
28
47
6
Newcastle
28
47
7
Brighton
28
46
8
Aston Villa
29
45
9
Bournemouth
28
44
10
Fulham
28
42
Klub
D
P
1
Persib
23
50
2
Persebaya
23
41
3
Dewa United
23
40
4
Persija Jakarta
23
40
5
Bali United
22
37
6
Borneo
23
35
7
Persita
23
35
8
PSM
23
33
9
Persik
23
33
10
Arema
22
32
Klub
D
P
1
Barcelona
26
57
2
Real Madrid
27
57
3
Atlético Madrid
27
56
4
Athletic Club
27
49
5
Villarreal
26
44
6
Real Betis
27
41
7
Mallorca
27
37
8
Rayo Vallecano
27
36
9
Celta Vigo
27
36
10
Sevilla
27
36
Klub
D
P
1
Inter
28
61
2
Napoli
28
60
3
Atalanta
28
58
4
Juventus
28
52
5
Lazio
28
51
6
Bologna
28
50
7
Roma
28
46
8
Fiorentina
28
45
9
Milan
28
44
10
Udinese
28
40
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X