Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Terbongkar, 5 Kata yang Bikin Rashford Nyaris Berantem dengan Fan Man United

By Ade Jayadireja - Jumat, 17 Mei 2024 | 13:20 WIB
Aksi MArcus Rashford dalam laga kontra Brentford pada lanjutan Liga Inggris 2023-2024.
JUSTIN TALLIS / AFP
Aksi MArcus Rashford dalam laga kontra Brentford pada lanjutan Liga Inggris 2023-2024.

BOLASPORT.COM - Sebuah kalimat singkat diyakini telah membuat penyerang Manchester United, Marcus Rashford, jadi emosi dan nyaris berkelahi.

Setelah sembuh dari cedera, Marcus Rashford kembali tampil saat Manchester United menjamu Newcastle United pada matchday ke-34 Liga Inggris 2023-2024.

Dia diplot sebagai pemain cadangan dalam laga yang berlangsung Rabu (15/5/2024) di Old Trafford.

Tanpa Rashford sejak menit pertama, United membungkam Newcastle 3-2.

Rangkaian gol tuan rumah datang via Kobbie Mainoo, Amad Diallo, dan Rasmus Hojlund.

Adapun tim tamu membalas lewat Anthony Gordon serta Lewis Hall.

Rashford sendiri baru beraksi pada menit ke-83 usai menggantikan Alejandro Garnacho.

Terjadi sedikit insiden sebelum Rashford masuk lapangan.

Ketika melakukan pemanasan, penyerang timnas Inggris itu emosi karena diteriaki oleh seorang suporter United.

Rashford pun segera mendekati pinggir lapangan untuk mengonfrontasi fan tersebut.

Perselisihan tak berlanjut sampai ke perkelahian karena sang bomber ditahan dua pemain United, Christian Eriksen dan Antony.

Rashford lantas kembali melanjutkan pemanasan setelah merasa tenang.

Sekarang akhirnya terungkap lima kata yang dilontarkan suporter kepada si jebolan akademi Man United.

"Jika Anda ingin pergi, pergilah!," begitu katanya, seperti dikutip BolaSport.com dari Mirror.

Perkataan tersebut mengacu kepada situasi Rashford di Man United.

Rashford erat dikaitkan dengan pintu kelaur Old Trafford akibat penurunan performa.

Dia baru menyumbang delapan gol dalam 40 penampilan di semua ajang musim ini.

Padahal Rashford merupakan top scorer United musim 2022-2023 dengan koleksi 30 gol dari 56 partai.

Alhasil, muncul desakan dari suporter agar pria kelahiran Manchester itu segera meninggalkan Setan Merah.

Legenda United, Roy Keane, juga menyarankan Rashford buat melepaskan seragam klub.

"Seorang pemain bisa mengalami masa-masa buruk, atau penurunan, tapi dia jelas tidak menikmati sepak bola saat ini,” kata dia.

"Orang-orang di sekelilingnya, keluarga atau manajer, siapa yang bersamanya setiap hari?"

"Saya kira tidak ada orang yang menangani masalahnya. Akan tetapi, buka berarti dia tidak bisa berproduksi lebih banyak lagi," uajr Keane.

Rashford masih memiliki kontrak hingga 2028 bersama United.

Menurut Transfermarkt, harga pasar Rashford menyentuh 60 juta euro atau Rp 1 triliun.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Mirror.co.uk
REKOMENDASI HARI INI

Si Anak Hilang Comeback ke Timnas Indonesia untuk ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136