BOLASPORT.COM - Federasi Sepak Bola Filipina (PFF) menunjuk Direktur Teknik menjelang dua pertandingan terakhir timnas Filipina di Grup F babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Sosok yang ditunjuk sebagai Direktur Teknik itu ialah Josep Ferre.
Ferre adalah pelatih UEFA yang memperoleh lisensi PRO melalui Federasi Kerajaan Spanyol, asosiasi sepak bola Spanyol.
Ia menyelesaikan pendidikan sarjana dari Universitas Barcelona dengan jurusan Ilmu Olahraga.
Sementara gelar magister kepelatihan sepak bola dari Pusat Formasi Pelatih CENAFE di Madrid.
Ferre tidak asing lagi dengan sepak bola Filipina.
Baca Juga: Bukan Malaysia, PSSI Kirim Surat Ajak Thailand Ujicoba Lawan Timnas Indonesia
Pelatih 40 tahun pernah melatih timnas Filipina di Piala AFF 2022.
Melansir dari Transfermarkt, saat melatih Filipina ia pernah berhadapan dengan Shin Tae-yong yang memimpin timnas Indonesia.
Saat itu Ferre tidak mampu membawa kemenangan, Filipina kalah 1-2 dari timnas Indonesia di Rizal Memorial Stadium.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | pff.org.ph |
Komentar