Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sebuah Permintaan Shin Tae-yong yang Bisa Jadi Bumerang untuk Timnas Indonesia

By Arif Setiawan - Selasa, 21 Mei 2024 | 10:20 WIB
Pelatih Timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong dalam konferensi pers sebelum laga lawan Korea Selatan pada Rabu (24/4/2024)
PSSI
Pelatih Timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong dalam konferensi pers sebelum laga lawan Korea Selatan pada Rabu (24/4/2024)

BOLASPORT.COM - Permintaan Shin Tae-yong terkait perubahan jadwal kick-off laga lawan Irak bisa merugikan timnas Indonesia.

Sebagai informasi, timnas Indonesia dijadwalkan melawan Irak pada tanggal 6 Juni mendatang.

Pertandingan nantinya bakal berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Indonesia.

Ini merupakan laga lanjutan Grup F Putaran Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Awalnya, duel timnas Indonesia vs Irak direncanakan mulai pukul 19.30 WIB.

Namun, Shin Tae-yong ternyata ingin kick-off pertandingan dimajukan menjadi pukul 16.00 WIB.

Kabar tersebut diungkapkan langsung oleh Sumardi selaku Ketua Badan Tim Nasional.

"Iya benar untuk pertandingan melawan Irak kick off nya maju jam 16.00 WIB."

"Sebenarnya tidak ada alasan pasti."

"Hanya saja ini sesuai permintaan Shin Tae-yong," kata Sumardji.

Baca Juga: Link Live Streaming Drawing Grup ASEAN Cup 2024 - Timnas Indonesia Lawan Thailand atau Vietnam?

Tak berselang lama, media Vietnam, Soha menilai bahwa langkah ini merupakan cara Shin Tae-yong untuk memberikan tekanan kepada timnas Vietnam.

Perlu diketahui, Vietnam akan melakoni laga melawan Filipina pada 6 Juni 2024 mulai pukul 19.30 WIB.

Bila timnas Indonesia mampu mengalahkan Irak, maka laga Vietnam vs Filipina sudah tak akan mempunyai arti.

Pasalnya, timnas Indonesia akan mengunci posisi kedua Grup F sehingga Vietnam gagal lolos ke babak selanjutnya.

Hal ini tentu membuat para pemain Vietnam kehilangan semangat ketika menghadapi Filipina.

"Sangat wajar jika Indonesia ingin memberikan tekanan kepada Vietnam."

"Menurut waktu aslinya, Vietnam dan Indonesia akan bermain pada waktu yang sama."

"Saat itu kedua tim akan mengalami tekanan psikologis."

Baca Juga: Drawing ASEAN Cup 2024, Vietnam Takut Timnas Indonesia Segrup dengan Thailand

"Namun dengan perubahan ini, Indonesia bermain 2 jam lebih awal, ketika mereka menyelesaikan pertandingan melawan Irak, Vietnam mengambil alih lapangan di My Dinh."

"Ada kemungkinan besar Indonesia akan mengalahkan Irak dan ini tentu akan membuat pelatih Kim Sang-sik dan timnya kehilangan harapan untuk lolos ke babak selanjutnya."

"Jika skenario itu terjadi, mental pemain Vietnam tentu akan turun drastis," tulis Soha.

Skuad Timnas Indonesia berfoto  di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (21/3/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Skuad Timnas Indonesia berfoto di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (21/3/2024).

Sementara itu, kerugian justru bakal dimiliki timnas Indonesia bila gagal mengalahkan Irak.

Hasil ini tentu akan membakar semangat para pemain timnas Vietnam untuk mengalahkan Filipina.

Sehingga, Vietnam bisa mengikis jarak poin dengan timnas Indonesia menjadi 1 angka saja.

Sebagai informasi, timnas Indonesia kini menempati peringkat kedua Grup F dengan tujuh poin.

Sedangkan Vietnam berada diurutan ketiga dengan tiga poin.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Champions Asia - Cristiano Ronaldo Sakit, Al Nassr Kesulitan dan Ditahan Wakil Irak

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
4
12
2
Arsenal
4
10
3
Newcastle
4
10
4
Liverpool
4
9
5
Aston Villa
4
9
6
Brighton
4
8
7
Nottm Forest
4
8
8
Chelsea
4
7
9
Brentford
4
6
10
Man United
4
6
Klub
D
P
1
Borneo
4
10
2
PSM
5
10
3
Persebaya
4
10
4
Persib
5
9
5
Persija Jakarta
4
7
6
Persita
4
7
7
Bali United
4
7
8
Malut United
4
6
9
PSIS Semarang
5
6
10
Arema
5
6
Klub
D
P
1
Barcelona
5
15
2
Real Madrid
5
11
3
Atlético Madrid
5
11
4
Villarreal
5
11
5
Celta Vigo
5
9
6
Alavés
5
7
7
Girona
5
7
8
Athletic Club
5
7
9
Espanyol
5
7
10
Osasuna
4
7
Klub
D
P
1
Napoli
4
9
2
Inter
4
8
3
Juventus
4
8
4
Torino
4
8
5
Udinese
3
7
6
Verona
3
6
7
Empoli
4
6
8
Atalanta
4
6
9
Milan
4
5
10
Genoa
4
5
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
312
2
F. Bagnaia
305
3
M. Marquez
259
4
E. Bastianini
250
5
B. Binder
161
6
P. Acosta
152
7
M. Viñales
139
8
A. Espargaro
119
9
F. Di Giannantonio
119
10
A. Marquez
114
Close Ads X