BOLASPORT.COM - Cycling De Jabar kembali hadir untuk memamerkan potensi Jawa Barat melalui aktivitas bersepeda.
Setelah dalam dua tahun sebelumnya sukses dengan tema "Nyebarkeun Sumanget" dan "Nyambungkeun Sumanget", Cycling De Jabar 2024 mengusung tema "Sumanget Jawara".
Tema ini diharapkan dapat membawa semangat juara bagi para pesepeda sekaligus memperkuat sinergi antarsektor sebagai satu ekosistem.
Acara ini juga bertujuan untuk menginspirasi percepatan pembangunan daerah lain dengan visi dan standar yang sama dalam satu wilayah.
Cycling De Jabar 2024 diharapkan dapat meningkatkan potensi dan pariwisata di selatan Jawa Barat melalui sport tourism, khususnya pada cabang olahraga sepeda.
Tahun ini, Cycling De Jabar dilaksanakan pada tanggal 25 Mei 2024 dengan titik start di Cirebon dan titik finis di Pangandaran.
Sebanyak 202 pesepeda mengikuti ajang ini.
Pada hari perlombaan, Sabtu (25/5/2024), kegiatan dimulai pada pukul 03.15 - 04.15 WIB untuk pembukaan drop bag bagi peserta
Turut hadir pada pembukaan antara lain PJ Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin; Kepala Dispora Provinsi Jawa Barat, Asep Sukmana; dan Pemimpin Redaksi Harian Kompas, Sutta Dharmasaputra.
Juga ada PJ Walikota Cirebon, Agus Mulyadi; Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan PLN Cirebon, Wiedhyarno Arief Wicaksono; serta Direktur Utama PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk, Yuddy Renaldi.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Kompas |
Komentar